Maukah Jadi Pacarku
Lelaki mana yang tak cinta kepada dirimu
Bila melihat bibirmu tersenyum dengan manis
Lelaki mana yang kuat menahan panah asmara yang menghujam raga
Bila membuat jantung berdebar sangat kencang
Lelaki mana yang sanggup meraih dirimu
Bila mana akal fikiran menjadi hilang arah
Jawablah gadisku maukah kamu menjadi pacarku
Jawablah gadisku maukah kamu habiskan hidupmu dengan diriku disampingmu
Jawablah gadisku maukah kamu meraih genggaman tanganku ini
Kan ku tegup bintang untuk menutupi hadapmu
Kan ku petik bulan untuk menemani tidurmu
Kan ku serahkan cintaku ini kepadamu
Cinta adalah sebuah perasaan yang diberikan oleh tuhan pada sepasang manusia untuk saling mencintai, saling memiliki, saling memenuhi, saling pengertian dll.
Cinta itu sendiri sama sekali tidak dapat dipaksakan, cinta hanya dapat berjalan apabila kedua belah pihak melakukan hubungan, cinta tidak dapat berjalan apabila mereka mementingkan diri sendiri.
Karena dalam berhubungan, pasangan kita pasti menginginkan suatu perhatian lebih dan itu hanya bisa di dapat dari pengertian pasangannya.
Dia
Paras yang anggun mempesona
Helaian rambut terurai dengan lembut
Sentuhan jari manis menggetarkan raga
Mata bersinar dengan begitu indahnya
Kulit sebening embun pagi yang cerah
Senyum manis bibirnya menghujam raga
Suara bibirnya sehening malam
Langkah kaki yang mengiramakan
Desahan nafas penuh kelembutan
Cinta adalah memberikan kasih sayang bukannya rantai. Cinta juga tidak bisa dipaksakan dan datangnya pun kadang secara tidak di sengaja.
Cinta indah namun kepedihan yang ditinggalkannya kadang berlangsung lebih lama dari cinta itu sendiri.
Batas cinta dan benci juga amat tipis tapi dengan cinta dunia yang kita jalani serasa lebih ringan.
Waktu
Sang waktu mengajarkan aku bagaimana untuk menyukai seseorang
Sang waktu mengajarkan aku bagaimana untuk menghargai seseorang
Sang waktu mengajarkan aku bagaimana untuk mempercayai seseorang
Sang waktu mengajarkan aku bagaimana untuk meyakini seseorang
Sang waktu mengajarkan aku bagaimana untuk mema’afkan seseorang
Sang waktu mengajarkan aku bagaimana untuk melupakan seseorang
Sang waktu mengajarkan aku bagaimana untuk tidak putus asa dalam menggapai suatu tujuan
Sang waktu mengajarkan aku bagaimana untuk menjalani sebuah kehidupan
Cinta itu perasaan seseorang terhadap lawan jenisnya karena ketertarikan terhadap sesuatu yang dimiliki oleh lawan jenisnya (misalnya sifat, wajah dan lain lain).
Namun diperlukan pengertian dan saling memahami untuk dapat melanjutkan hubungan, haruslah saling menutupi kekurangan dan mau menerima pasangannya apa adanya, tanpa pemaksaan oleh salah satu pihak.
Berbagi suka bersama dan berbagi kesedihan bersama.
Kehidupan
Hidup, apa yang dimaksud dengan hidup karna dengan hidup kita bisa menjalani berbagai suatuperasa’an, suatu keada’an dan suatu hubungan
Hidup, mengapa kita harus hidup didunia karna dengan hidup kita dipaksa menjalani suatuperasa’an yang senang, gundah dan sedih
Hidup, mengapa kita harus hidup didunia karna dengan hidup kita dipaksa menjalani suatukeada’an yang baik dan buruk
Hidup, mengapa kita harus hidup didunia karna dengan hidup kita dipaksa menjalani suatuhubungan yang tidak pasti dan yang pasti
Apa sebenarnya suatu kehidupan itu sehingga hidup itu penuh dengan berbagai perasa’an, berbagai keada’an, dan berbagai hubungan
Apa maksud dan tujuan kehidupan sehingga kita diciptakan berbagai fisik, temperamental danharapan
Hidup memang tidak bisa dibaca tapi hidup bisa dijadikan suatu pelajaran yang berharga
Cinta itu adalah sesuatu yang murni, putih, tulus dan suci yang timbul tanpa adanya paksaan atau adanya sesuatu yang dibuat-buat, karena cinta itu dapat membuat orang itu dapat termotivasi untuk melakukan perubahan yang lebih baik dari pada sebelum ia mengenal cinta itu.
Cinta itu sesuatu yang suci dan janganlah kita menodai cinta yang suci itu dengan ke-egoisan kita hanya menginginkan baiknya saja dan tidak mau buruknya.
Maya
Malam yang dingin menyelimuti ragaku
Hembusan angin malam membekukan setiap nafasku
Mata terpejam menghiraukan suasana malam
Hati yang tenang mendamaikan jiwaku
Fikiran gemuruh menghidupkan dunia maya
Jiwa yang tenang terhanyut akan buain maya
Keindahan maya menggugah hatiku
Waktu, ruang tiada batas
Adakah seutas benang yang menjalin ikatan maya
Maya keindahanmu semu semata
Maya keindahanmu masuk ruang hidupku
Maya keindahanmu abadi dalam sanubariku
Suatu perasaan terdalam manusia yang membuatnya rela berkorban apa saja demi kebahagiaan orang yang dicintainya.
Pengorbanannya itu tulus, tidak mengharap balasan. Kalau misalnya memberi banyak hadiah keseseorang tapi dengan syarat orang itu harus membalasnya dengan mau jadi kekasihnya, itu bukan cinta namanya.
Cinta tidak bisa diukur dengan materi ataupun yang berasal dari dunia fana. Dan percayalah… cinta terbesar biasanya selalu datang dari ibu kandung, bukan dari pacar (sebab cinta pacar bisaluntur suatu saat atau setelah menikah kelak).
Kesedihan Hati
Hati yang luka terbuai akan kesunyian
Suara rintihan hati terdengar memilukan
Desahan nafas mengheningkan kesunyian
Langkah kaki terdengar mengiramakan
Lantunan bibir menebarkan benih kesedihan
Derasnya air mata menghanyutkan keceriaan
Hati yang gundah mengkosongkan fikiran
Teralpa keceriaan akan masa lalu
Terpaku akan satu tujuan
Hilang dalam bebauran dunia fana ini
Cinta, membuat bahagia, duka ataupun buta. Cinta itu penuh pengorbanan, kepahitan, keindahan dan kehangatan.
Cinta adalah sebuah keinginan untuk memberi tanpa harus meminta apa-apa, namun cinta akan menjadi lebih indah jika keduanya saling memberi dan menerima, sehingga kehangatan, keselarasan dan kebersamaan menjalani hidup dapat tercapai.
Diam
Hati yang diam
Merenung dalam angan
Kesunyian membawa heningan malam
Kegundahan hati menebar teretorial
Hati telah membisu
Hati telah terbelenggu
Terpaku ruang lingkup kesunyian
Waktu telah bersilih tanpa batas
Merajuk dalam kegundahan hati
Mengharapkan kebebasan semu semata
Cinta pasti bisa membuat orang merasakan suka dan duka pada waktu yang sama ketika kita berusaha mendapat kebahagiaan bersama. Jadi bukanlah kebahagiaan untuk kita sendiri.
Meskipun demikian kita jangan sampai salah langkah agar tidak menuju kesengsaraan.
Lakukanlah demi orang yang kamu kasihi agar kamu tidak merasa sia-sia tanpa guna. Karena hal itulah yang membuat hidup menjadi lebih hidup
Hampa
Hampa menyelimuti kalbuku
Menimbulkan kegundahan risauku
Semerbak aktivitas kehidupan fana
Menghilangkan segala rasa yang ada
Arah tujuan yang tidak menentu
Membangkitkan benih kejenuhan dalam diriku
Kala jiwa bertanya - tanya
Hatiku diam membeku
Seraya terbelenggu rantai kehidupan
Kala mata terpejam
Terbias cahya hitam
Seraya menunjukkan ketidak pastian
Kala kutelusuri cahya hitam
Terlihatlah gelap gulita
Seraya menunjukkan kehampaan
jiwa ku
Cinta adalah perasaan hangat yang mampu membuat kita menyadari betapa berharganya kita, dan adanya seseorang yang begitu berharga untuk kita lindungi.
Cinta tidaklah sebatas kata-kata saja, karena cinta jauh lebih berharga daripada harta karun termahal di dunia manapun.
Saat seseorang memegang tanganmu dan bilang ” aku cinta kamu…” pasti menjadi perasaan hangat yang istimewa.
Karena itu, saat kamu sudah menemukan seseorang yang begitu berharga buat kamu, jangan pernah lepaskan dia. Namun adakalanya cinta begitu menyakitkan, dan satu-satunya jalan untuk menunjukkan cintamu hanyalah merelakan dia pergi.
Wiwin
Wiwin kamu bagai malaikat yang memikat cintaku di surga
Seluruh hatiku telah mencintaimu
kamu jadi semangat hidupku
Wiwin dengarkanlah aku
ku tak mau hidupku tanpamu
Biarkan ku tetap menyayangimu
bila nanti kamu hempas cintaku
Karna ku kan kembali
tanyakan hatimu
Sejauh kamu hilang dariku
aku tetap akan merindukan dirimu
Walau tujuh samudra pasti akan ku tempuh untukmu
Wiwin tataplah mataku
kamu terakhir di dalam hidupku
Biarkanku tetap menyayangimu
bila nanti kamu hempas cintaku
Karna ku kan kembali
tanyakan hatimu
Cinta itu adalah sebuah perasaan yang tidak ada seorang pun bisa mengetahui kapan datangnya, bahkan sang pemilik perasaan sekalipun.
Jika kita sudah mengenal cinta, kita akan menjadi orang yang paling berbahagia di dunia ini. Akan tetapi, bila cinta kita tak terbalas, kita akan merasa bahwa kita adalah orang paling malang dan kita akan kehilangan gairah hidup.
Dengan cinta, kita bisa belajar untuk menghargai sesama, serta berusaha untuk melindungi orang yang kita cintai, apapun yang akan terjadi pada kita.
Bayang Semu
Rintikan Air Hujan
Melantunkan Melodi Kesedihan
Desiran Angin Menerpakan Keceriaan
Keegoisan Hati Melukai Suatu Perasaan
Harapan Yang Terbentang Luas
Terkikis Oleh Keangkuhan Seseoarang
Linangan Air Mata
Menghanyutkan Keyakinan
Kebisuhan Hati Membelenggu Kepercayaan
Heningan Malam
Buramkan Fatamorgana
Bayang - Bayang Semu Kian Menjauh
Tanpa Mengucap Sepatah Kata
Cinta merupakan anugerah yang tak ternilai harganya dan itu di berikan kepada makhluk yang paling sempurna, manusia.
Cinta tidak dapat diucapkan dengan kata-kata, tidak dapat dideskripsikan dengan bahasa apapun.
Cinta hanya bisa dibaca dengan bahasa cinta dan juga dengan perasaan.
Cinta adalah perasaan yang universal, tak mengenal gender, usia, suku atau pun ras. Tak perduli cinta dengan sesama mansuia, dengan tumbuhan, binatang, roh halus, atau pun dengan sang pencipta. Lagi pula, cinta itu buta.
Disakiti
Aku disakiti oleh seseorang
yang memikat hatiku
Jangan lukai aku
jangan buatku menangis
Memang apa salahku
hingga kamu berbuat itu
Berikan aku ruang
untuk jejaki hatimu
Karna ku yakin itu
buatmu mengerti aku
Wahai kekasih mengapa kamu tega padaku
Buatku berlinang air mata
mengalir tiada henti
Aku merasa sedih
Aku merasa pilu
Melihat kehidupanku
merana disayat sembilu
Aku tak ingin begini
Aku tak ingin begitu
Tapi apalah daya
kamu memang tak suka aku
Cinta tidak buta justru sebaliknya orang yang mengalaminya yang buta karena dia salah menempatkan cinta ditempat yang benar.
* Kenapa kita menutup mata
* ketika kita tidur
* Ketika kita menangis
* Ketika kita membayangkan
* Ketika kita berciuman
Ini karena hal terindah di dunia tidak terlihat, kita semua agak aneh, dan hidup sendiri juga agak aneh, dan ketika kita menemukan seseorang yang keunikannya sejalan dengan kita. Kita bergabung dengannya dan jatuh ke dalam suatu keanehan serupa yang dinamakan cinta.
Bulan
Bulan bersinar terang dimalam hari
Paras rupawan yang elok
Menghiasi langit mega
Bias sang bulan menyelimuti ragaku
Pancaran sinarnya menuntun arah langkahku
Sang bulan cerminan hati
Sang bulan hiasan nurani
Bulan begitu megah
Bulan begitu indah
Bulan begitu mempesona
Tiada kata lain yang terukir
Kaulah Anugrah terindah
Ada ha-hal yang tidak ingin kita lepaskan, Orang-orang yang tidak ingin kita tinggalkan tapi ingatlah, melepaskan bukan akhir dari dunia, melainkan awal suatu kehidupan baru.
Kebahagiaan ada untuk mereka yang menangis, mereka yang tersakiti, mereka yang telah mencari, dan mereka yang telah mencoba.
Karena merekalah yang bisa menghargai betapa pentingnya orang yang telah menyentuh kehidupan mereka.
Sayap - Sayap Patah
Hati yang terjatuh dan terluka
Merobek malam menoreh seribu duka
Kukepakkan sayap - sayap patahku
Mengikuti hembusan angin yang berlalu
Menancapkan rindu Disudut hati yang beku
Dia retak, hancur bagai serpihan cermin Berserakan
Sebelum hilang di terpa angin
Sambil terduduk lemah
Ku coba kembali mengais sisa hati
Bercampur baur dengan debu
Ingin ku rengkuh
Ku gapai kepingan di sudut hati
Hanya bayangan yang ku dapat
Ia menghilang saat mentari turun dari peraduannya
Tak sanggup ku kepakkan kembali sayap ini
Ia telah patah
Tertusuk duri-duri yang tajam
Hanya bisa meratap Meringis
Mencoba menggapai sebuah pegangan
Cinta adalah anugerah tuhan yang perlu disyukuri. Dunia tidak akan menjadi lebih indah jika tidak ada ruang untuk cinta.
Mencintai dan dicintai meski kadangkala hubungan cinta dengan pasangan menyebabkan stress.
Yang terjadi justru sebaliknya, tanpa cinta, stress kita akan berkali lipat.
Wanitaku
Wahai engkau wanita ku
Egoiskah aku
bila aku selalu ingin dimengerti oleh mu
Ingin disayangi
ingin memilikimu sepenuhnya
Tanpa aku pedulikan diriku
Bila engkau benar wanita ku
Jawab aku sekarang
Apa ini yang disebut cinta
Atau hanya ambisius semata
Wahai engkau wanita ku
Hilangkan keraguan ini
Jangan biarkan ia
leburkan semua asa dihatiku
Tolong aku wanita ku
Jawab aku wanita ku
Cinta yang agung adalah ketika kamu menitikkan air mata dan masih peduli terhadapnya.
Adalah ketika dia tidak mem-pedulikanmu dan kamu masih menunggunya dengan setia.
Adalah ketika dia mulai mencintai orang lain dan kamu masih bisa tersenyum sambil berkata: “aku turut berbahagia untukmu” apabila cinta tidak berhasil bebaskan dirimu biarkan hatimu kembali melebarkan sayapnya dan terbang ke alam bebas lagi.
Sepi
Satu malam pernah bertanya
Kenapa aku merasa sepi
Bulan dan bintang pun enggan menemani
Hanya kumpulan gelap
yang terbentang
menyelimuti bumi
Sungguh malam merasa sendiri
Dia bosan dan ingin pergi
Tapi kemana aku harus pergi berlari
Gelap..Gelap…Selain itu tak ada lagi
Wahai jangkrik nyanyikanlah
Sebuah lagu agar ku tak merasa sendiri
Dalam setiap langkah hidup yang gelap ini
Sampai nanti aku temukan cahaya penyejuk hati
Ingatlah bahwa kamu mungkin menemukan cinta dan kehilangannya tapi ketika cinta itu mati kamu tidak perlu mati bersamanya, orang terkuat bukan mereka yang selalu menang melainkan mereka yang tetap tegar ketika mereka jatuh. Entah bagaimana dalam perjalanan kehidupan, kamu belajar tentang dirimu sendiri Dan menyadari bahwa penyesalan tidak seharusnya ada.
Hanyalah penghargaan abadi atas pilihan-pilihan kehidupan yang telah kau buat. Teman sejati mengerti ketika kamu berkata ‘aku lupa’ menunggu selamanya ketika kamu berkata ’tunggu sebentar’ tetap tinggal ketika kamu berkata: “tinggalkan aku sendiri” membuka pintu meskikamu belum mengetuk dan berkata: “bolehkah saya masuk”.
Hidup
Hidup ini bagai lembaran kertas
Mau diberi warna apa
Tapi sa’at kertas terhias
dengan warna yang tidak disuka
Dengan apa harus menjadi suka
Bila tersirat tulisan yg tak jelas harus
bagaimana membacanya
Nasib atau takdir
Warna atau tulisan
Entahlah aku merasa bingung mana dari mereka diantara yang berbeda
Mencintai bukanlah bagaimana kamu melupakan melainkan bagaimana kamu memaafkan, bukanlah bagaimana kamu mendengarkan melainkan bagaimana kamu mengerti, bukanlah apa kamu lihat melainkan apa yang kamu rasakan, bukanlah bagaimana kamu melepaskan melainkan bagaimana kamu bertahan.
Lebih berbahaya mencucurkan air mata dalam hati dibandingkan menangis tersedu-sedu, air mata yang keluar dapat dihapus sementara air mata yang tersembunyi menggoreskan luka yang tidak akan pernah hilang.
Galaxi
Ada apa dengan galaxy yang ada pada kalbuku ia datang dengan lentera, dan dengan begitumudahnya ia padamkan
Ketika cahaya bintang menggelemantang dari ufuk timur, maka ketika itu pula terdengar desirkalbuku yang bersorak sorai dalam buaian mimpi yang tak lagi menjadi berarti
Ada apa dengan hatiku ketika aku merasakan rona manisnya sebuah kata yang bernama cintamaka disaat itu pula rasa pahit yang teramat merasuki sekujur tubuhku
Apa makna sebuah kata yang bernama cinta
Merana atau bahagia karenanya
dimensi hidup telah tergores oleh sepenggal cerita yang melukai jiwa, kini ku tata ruang hatikudengan segenggam harapan tanpa asa
Ku coba melerai waktu yang telah berlalu bagiku bagimu dan bagi dirinya
Semoga kelak di satu waktu mentari kan datang padaku dengan sinarnya yang tak lekang olehwaktu
Dalam urusan cinta, kita sangat jarang menang tapi ketika cinta itu tulus, meskipun kalah kamu tetap menang hanya karena kamu berbahagia dapat mencintai seseorang lebih dari kamu mencintai dirimu sendiri, akan tiba saatnya dimana kamu harus berhenti mencintai seseorang bukan karena orang itu berhenti mencintai kita, melainkan karena kita menyadari bahwa orangitu akan lebih berbahagia apabila kita melepaskannya.
Apabila kamu benar-benar mencintai seseorang, jangan lepaskan dia, jangan percaya bahwa melepaskan selalu berarti kamu benar-benar mencintai melainkan berjuanglah demi cintamu. Itulah cinta sejati.
Kasih
Kasih Mengapa setiap kali aku mencoba melupakanmu
Bayang - bayangmu semakin kuat mencengkram nuraniku
Benarkah karna aku begitu mencintaimu Benarkah aku masih belum rela melepasmu
Oh.. Betapa rapuhnya aku
Betapa susahnya menerima kenyataan ini padahal di sana kamu mungkin sudah melupakan aku
Atau kau sedang berusaha menghabisi bayang - bayangku
Selamat tinggal cinta
Kini saatnya, saat dimana aku harus melupakan dan mengubur mimpi - mimpi indah tentangmu kasih
Meski pahit, aku terima kenyataan ini
Lebih baik menunggu orang yang kamu inginkan dari pada berjalan bersama orang yang tersedia, lebih baik menunggu orang yang kamu cintai dari pada orang yang berada disekelilingmu.
Lebih baik menunggu orang yang tepat karena hidup ini terlalu singkat untuk dibuang hanya dengan seseorang, kadang kala orang yang kamu cintai adalah orang yang paling menyakiti hatimu dan kadang kala teman yang membawamu ke dalam pelukannya dan menangis bersamamu adalah cinta yang tidak kamu sadari.
Engkau
Ketika hatiku hampa
Kau datang memberikan warna
Ketika hatiku sepi
Kau datang memberikan nada
Ketika hatiku pilu
Kau datang memberikan senyum
Biarpun orang berkata apa
Kau tetap yang terbaik buatku
Karna bagiku
Kau anugerah yang tercipta begitu indah
Cinta tak pernah akan begitu indah jika tanpa persahabatan yang satu selalu menjadi penyebab yang lain dan prosesnya adalah irreversible seorang pecinta yang terbaik adalah sahabat yang terhebat. Jika kamu mencintai seseorang jangan berharap bahwa seseorang itu akan mencintai kamu persis sebaliknya dalam kapasitas yang sama.
Satu diantara kalian akan memberikan lebih, yang lain akan dirasa kurang seperti halnya kamu yang mencari dan yang lain akan menanti, jangan pernah takut untuk jatuh cinta mungkin akan begitu men-yakitkan, dan mungkin akan menyebabkan kamu sakit dan menderita.
Tapi jika kamu tidak mengikuti kata hati pada akhirnya kamu akan menangis jauh lebih pedih karena saat itu menyadari bahwa kamu tidak pernah memberi cinta itu sebuah jalan.
Asa
Engkau yang laksana embun
Wajah indah selembut kabut
Selalu bersinar laksana bintang
Yang selalu berpijar dihatiku
Kau pernah buatku berarti
Isi lembaran hati dengan bahagia taburkan semerbak harap
Namun kini harus kutepikan bayangmu
Meski berontak hasrat di jiwa
Jiwaku menangis meski lirih, meski terisak
Suarakan bagian jiwa yang mencari diantara debu dan kenangan
Meski tertatih meski merintih
Kulanjutkan langkah ini
Cinta bukan sekedar perasaan tapi sebuah komitmen, perasaan bisa datang dan pergi begitu saja, cinta tak harus berakhir bahagia karena cinta tidak harus berakhir.
Cinta sejati mendengar apa yang tidak dikatakan dan mengerti apa yang tidak dijelaskan sebab cinta tidak datang dari bibir dan lidah atau pikiran melainkan dari hati.
Ketika kamu mencintai jangan meng-harapkan apapun sebagai imbalan karena jika kamu demikian kamu bukan mencintai melainkan investasi, jika kamu mencintai kamu harus siap untuk menerima penderitaan karena jika kamu mengharap kebahagiaan kamu bukan mencintai melainkan meman-faatkan.
Rindu
Saat malam mulai merambat dunia
Saat itulah aku merindukan
Sang rembulan pasti bias menerangi
Gelapnya malam
Saat itulah saat yang paling indah untuk Merangkai kata - kata
Betapapun hati ini rindu untuk bertemu
Memandang wajahmu yang selalu
Bermain dipelupuk mataku
Tak henti namamu selalu
Ku sebut dalam setiap hela nafasmu
Hanya satu kata yang bias ku ucapkan
Dari satu kata yang bias ku ucapkan
Dari hati yang paling terdalam
“Aku menyayangimu dan akan selalu mencintaimu”
Lebih baik kehilangan harga diri dan egomu bersama seseorang yang kamu cintai dari pada kehilangan seseorang yang kamu cintai karena egomu yang tak berguna itu.
Bagaimana aku akan berkata selamat tinggal kepada seseorang yang tidak pernah aku miliki.
Kenapa tetes air mata jatuh demi seseorang yang tidak pernah menjadi kepunyaanku.
Kenapa aku merindukan seseorang yang tidak pernah bersamaku dan kubertanya kenapa aku mencintai seseorang yang cintanya tidak pernah untukku.
Kiasan Hati
Terbang menuju bumi
Meratap angkasa penuh makna
Jatuh menuju angkasa
Tertawa dibayang lautan membiru
Jauh beratap singgasana
Dekat bermahkotan rembulan
Terasa asma menggelayut sayup - sayup
Terasa kata menanti kerapuhan asa
Bila tercanggung diantara hidup
Bila terpikir diantara hati
Suasana berharap kias
Kenyataan berjatuh angan
Sangat sulit bagi dua orang yang mencintai satu sama lain ketika mereka tinggal dalam dua dunia yang berbeda tapi ketika kedua dunia ini melebur dan menjadi satu, itulah yang disebut keajaiban.
Jangan mencintai seseorang seperti bunga karena bunga mati kala musim berganti, cintailah mereka seperti sungai sebab sungai mengalir selamanya.
Cinta mungkin akan meninggalkan hatimu bagaikan kepingan-kepingan kaca tapi tancapkan dalam pikiranmu bahwa ada seseorang yang akan bersedia untuk menambal lukamu dengan mengumpulkan kembali pecahan-pecahan kaca itu sehingga kamu akan menjadi utuh kembali.
Titah Cinta
Resah di hati kian mendera
Gelisah merengkuh jiwa
Panah cinta menghujam raga
Asmara meracuni
Mengikis dinding logika
Yang terasakan telah terasakan
Kerinduan selimuti mimpi
Seakan terhanyut oleh alunannya
Ketika sang maharaja atas cinta telah bertitah
Diri ini terasa terpenjara dalam kata yang tak pernah terasakan sebelumnya
Dari dada sang malam dia hadir
Memabukan bagi pengagumnya
Itulah cinta
Satu kata yang takkan pernah terungkapkan oleh apapun
Sebuah rasa tanpa umpama
Cinta adalah cinta
23 kategori cinta sejati :
1. cinta yang punya komitmen
2. cinta yang tidak bersyarat
3. cinta yang tidak memilih
4. cinta yang selalu tulus dan iklas
5. cinta yang selalu jujur dan apa adanya
6. cinta yang tidak menuntut sesuatu
7. cinta yang tidak pernah letih untuk menunggu
8. cinta yang tegas
9. cinta yang mengalahkan amarah dan benci
10. cinta yang mengalahkan emosi
11. cinta yang mengalahkan nafsu
12. cinta tanpa dendam
13. cinta yang menerima kekalahan
14. cinta yang pemaaf
15. cinta yang tidak memandang materi semata
16. cinta yang tidak berlebihan cemburu
17. cinta yang tidak pernah mati
18. cinta yang penuh dengan kebahagiaan
19. cinta yang tidak memaksakan kehendak
20. cinta yang tidak membedakan satu dengan yang lain
21. cinta yang penuh pengorbanan
22. cinta yang selalu setia
23. cinta yang suci
Cinta
Cinta sepatah kata
berjuta makna
sebuah rasa indah tak terkira
Cinta untuk memberi
bukan memiliki
sebuah pengorbanan
bukan ke egoisan
Apa arti cinta bila menyiksa
apa arti cinta bila membawa duka
Tak apa ku terluka
bila kau bahagia
tak apa ku sendiri
bila kau tak lagi sepi
Jangan pernah sedih
jangan pernah terluka
karna ku hanya ingin kau selalu bahagia
Adakah rasamu sama seperti rasaku
adakah rindumu sama seperti rinduku
Adakah cintamu untuk aku
adakah ruang kosong di hatimu untuk aku
Aku cinta kamu
dengan setulus jiwaku
Cinta bukanlah kata murah dan lumrah dituturkan dari mulut kemulut tetapi cinta adalah anugerah tuhan yang indah dan suci jika manusia dapat menilai kesuciannya.
Bercinta memang mudah, untuk dicintai juga memang mudah. Tapi untuk dicintai oleh orang yang kita cintai itulah yang sukar diperoleh.
Jika saja kehadiran cinta sekedar untuk mengecewakan lebih baik cinta itu tak pernah hadir.
Kelamku
Malam yang sunyi tanpa bintang - bintang yang biasa bersinar terang
Seperti hati ku yang kini sedang kelam
di rundung mendung yang sangat tebal
Wahai angin laut disana
pahami jeritan hati ku yang sunyi
tolonglah aku dari derita yang tak kunjung selesai
tariklah aku dari kelamku
Adakah seorang kekasih yang sunguh mencintaiku
bukan kekasih yang tinggalkan ku disaat kegundahan
Adakah cinta yang abadi untuk ku
bukan cinta yang selalu menghilang dalam suramnya hati
Aku hanya ingin ketulusan
aku hanya mendamba kebahagiaan dari cinta
aku hanya berharap kesetiaan yang abadi
datang pada ku hari ini, esok, dan seterusnya
Cinta datang dan pergi dengan tiba-tiba, cinta tanpa mengenal ruang dan waktu, kita ada karena cinta, cinta dapat merubah segala-galanya, cinta datang dari perasaan suka dan kasih sayang, cinta di jalani dengan perasaan sayang dan saling pengertian, cinta pergi di dasari oleh rasa curiga dan saling di salahkan.
Cinta hilang, sirna bagaikan di telan angin, apakah cinta tidak akan membuat kita bahagia.
Ketahuilah cinta memang indah bisa membuat segalanya berubah, lupa, angkuh, sombong, egois, khianati yang bisa membuat kita patah hati.
Anugrah Cinta
Cinta adalah perasaan yang di penuhi dengan banyak misteri
Dia datang tanpa di sadari
Mencintai adalah hal yang paling sulit untuk di lakukan
Tapi dicintai adalah hal yang harus di jaga
Cinta membutuhkan kejujuran, keikhlasan, rasa sayang dan kepercayaan
Anugrah cinta mungkin sangat berat untuk
di terima
Karna dalam perjalanan cinta terdapat berbagai macam halangan yang dapat membuat ukiran luka yang sulit disembuhkan dan di lupakan
Tapi tanpa cinta hidup akan terasa hampa
Cobalah jalani hidup dengan memiliki sebuah cinta yang dapat menerima apa adanya
Putus cinta memang hal yang tidak diinginkan sangat menyakitkan jika kita dipermainkan oleh perasaan, hati diiris bagaikan tersayat sembilu.
Di khianati seolah-olah tidak punya perasaan salah, di campakan begitu saja, di duakan, dijadikan seperti barang pilihan yang seenaknya di permainkan dari perkataan-perkataan manis, ungkapan perasaan suka, sayang dan cinta tanpa mengenal ruang dan waktu.
Bianglala
Hembusan angin lirih menyapa
Ku coba merasakan semilir kehadiran dirimu kasih
Sedingin udara di hujan terakhir
Membuat diri ini merindukan sosokmu
Wahai bianglala ku
Ku selalu akan berjanji untuk terus menyayangimu dan selalu ku kirim sejuta puisi untukmu
Hanya untukmu
Mengungkapkan cinta adalah orang yang telah berusaha dan mengenal apakah arti cinta sesungguhnya, memang cinta tidak mengenal ruang, waktu dan usia, kapan saja bisa datang dan saat itu bisa pergi, Orang yang telah mengerti bagaimana perasaan mencintai dan di cintai mengerti apa makna cinta, mengerti bagai mana di sakiti dan dikhianati tidak semuanya cinta itu kejam.
Cinta adalah satu anugerah yang terindah yang dianugerahkan oleh ilahi untuk kita jaga. Terkadang kita tidak mengerti dengan cinta, cinta itu sulit untuk dilihat juga di artikan tapi mudah untuk kita rasakan seperti kita merasakan udara yang sejuk di pagi hari dalam pegunungan yang indah.
Makna Cinta
Apa yang kau rindu dengan hatimu
Menanti rindu kan berakhir pilu
Apa yang kau harap dari cinta
Mengharap cinta hanya menghadirkan luka
Mencintai bukan untuk dicintai
Mencintailah tanpa harapan
mencintailah dengan ketulusan
Jangan mencintai dengan harapan
Karena hanya asa yang akan kau raih
Belajarlah mencintai dengan hati
Bukan dengan ego atau dengan nafsu
Karena cinta dengan hati adalah yang abadi
Cinta kadang membuat kita susuh tapi tak jarang membuat kita bahagia hingga kita kerap kali lupa akan keindahannya yang mana dengan itu kita bisa jatuh olehnya.
Apakah cinta itu hanya terbatas pada hubungan dua orang atau dua sejoli atas nama pacaran.
Saya kira itu adalah arti yang sangat sempit, sebab cinta itu luas maknanya dan cinta itu bisa di gunakan untuk meng-ungkapkan rasa sayang, rasa suka kepada siapa saja, tidak sebatas kepada manusia tapi juga kepada hewan dan yang lebih penting lagi adalah cinta kepada yang menciptakan kita.
Maaf
Saat cinta menggugah rasa
Asmara membara dalam jiwa
Membakar hati yang sunyi
Kau hadir berikan warna
Dalam kelam jiwa yang putus asa
Bagaikan penyejuk di keringnya hati
Ku kejar coba tuk raih hatimu
Ingin ku miliki sepenuhnya
Tapi satu salah ku
Rasaku melewati anganku
Tak sengaja kuteteskan noda
Yang menghancurkan semua
Membuat mu tenggelam dalam duka
Yang seharusnya tak ada
Maafkan keegoisanku
Maafkan semua salahku
Maafkan hanya itu kata yang tersisa
Ku harap dengan ini
Kita mampu belajar
Tuk perbaiki diri dan
Menjadi lebih baik
Cinta yang abadi dan suci adalah cinta kita kepada tuhan yang maha esa sebab cinta itu tidak akan pernah luntur atau pun pecah oleh badai yang kencang atau oleh boom yang kekuatanya dasyat sekali pun, cinta kepada sang khalik akan tetap kokoh hingga ajal menimpa pada kita.
Apa sebenarnya pacaran kalau tidak atas nama cinta, kita boleh saja mengatakan pacaran itu atas nama cinta namun kita juga harus tahu ada kalanya orang pacaran hanya sebatas mengisi kekosongan jiwa bukan atas dasar cinta.
Kegalauan Hati
Mengapa ku terbakar
Saat kau tersenyum untuk yang lain
Mengapa ku terhenyak
Saat kau duduk di dekatku
Mengapa ku marah
Saat kau coba raih tanganku
Mengapa ku menghindar
Saat dirimu mendekat
Apa yang salah
Apa yang berbeda
Aku tak mengerti
Mengapa ini terjadi
Aku tak tahu
Kegalauan apa yang ada di hatiku
Cinta kah atau justru benci
Jika cinta mengapa ku harus menghindarimu
Jika benci mengapa ku merindumu
Hati juga tak tahu
Apa sebenarnya yang ia mau
Jika pemiliknyapun tak mengerti
Keterangan apa yang bisa dicari
Bila telapak tangan berkeringat, hati dag dig dug, suara bagai tersangkut di tenggorokan, itu bukan cinta, tetapi suka.
Bila tangan tidak dapat berhenti memegang dan menyentuhnya, itu bukan cinta tetapi birahi.
Bila menginginkannya karena tahu dia akan selalu berada di sampingmu, itu bukan cinta tetapi kesepian.
Bila menerima pernyataan cintanya karena tidak mau menyakiti hatinya, itu bukan cinta tetapi kasihan.
Bila bersedia memberikan semua yang kamu sukai demi dia, itu bukan cinta tetapi kemurahan hati.
Bila kamu bangga dan selalu ingin memamerkannya kepada semua orang, itu bukan cinta tetapi kemujuran.
Bila kamu katakan padanya bahwa dia adalah satu-satunya hal yang kamu pikirkan, itu bukan cinta tetapi gombal.
Hanya Engkau
Ku tercipta hanya untukmu
Seluruh jiwa ini milikmu
Tak ada yang bisa mengambilnya
Selain dirimu
Ku terlahir hanya untukmu
Raga ini tak kumiliki namun semua milikmu
Hanya kau yang ku mau
Tak ada yang lain yang kuingini
Hanya kau yang bisa buat ku begini
Hanya kau yang mampu miliki diri ini
Untukmu kupersembahkan
Seluruh jiwa, rasa, dan pengorbanan
Cinta adalah keabadian dan ke-nangan adalah hal terindah yang pernah dimiliki. Siapa pun pandai menghayati cinta tapi tidak seorang pun pandai menilai cinta karena cinta bukanlah suatu objek yang bisa dilihat oleh kasat mata, sebaliknya cinta hanya dapat dirasakan melalui hati dan perasaan.
Cinta mampu melunakkan besi, menghancurkan batu, membangkitkan yang mati dan meniupkan kehidupan padanya serta membuat budak menjadi pemimpin, Inilah dahsyatnya cinta.
Kamu tidak akan pernah tahu bila kamu akan jatuh cinta. Namun apabila sampai saatnya itu raihlah dengan kedua tanganmu dan jangan biarkan dia pergi dengan sejuta rasa tanda tanya dihatinya.
Ku Pergi
Kala hati mencintaimu
Mengapa ku tak bisa memilikimu
Kala hati membencimu
Mengapa ku tak bisa melupakanmu
Hati semakin resah
Mengharap sebuah jawaban
Haruskah ku pergi darimu
Melupakan sepenggal kisah cintaku
Haruskah ku jauh darimu
Meninggalkan semua rasa yang kau beri
Mana yang harus ku pilih
Mana yang baik buat diri ini
Akankah ku pergi darimu untuk selamanya wahai kasihku
Arti mencintai :
1. Ketika kamu menerima kesalahan dia, karena itu adalah bagian dari kepribadiannya itulah yang
namanya cinta.
2. Ketika kamu rela memberikan hatimu, kehidupanmu, bahkan kematianmu itulah yang namanya cinta.
3. Ketika hatimu tercabik bila dia merasa sedih, dan berbunga bila dia merasa bahagia itulah yang
namanya cinta.
4. Ketika kamu menangis untuk ke-pedihannya biarpun dia cukup tegar untuk menghadapinya itulah yang
namanya cinta.
5. Ketika kamu tertarik kepada orang lain tetapi kamu masih setia ber-samanya itulah yang namanya cinta.
Sahabat
Merpati terbang tinggi
Dalam kegelapan ia berhenti
Aku sendiri menepis ribuan sepi
Sembari mengharap kembali
Dalam penantian yang tiada henti
Dia telah pergi tinggalkan aku sendiri
Dalam kenangan masa lalu yang sepi
Dalam lamunan muara sungai kuberlari
Kala purnama bersinar ku harap dia disini
Kini kau tak seperti dulu lagi
Kau tak pernah tau dan mengerti
Kini kita berbeda
Antara jiwa dan raga
Tak lagi satu jua
Tak lagi bersama
Berkata - kata nan nostalgia
Kau dan prinsipmu yang satu
Dan aku dengan nuraniku
Walau begitu kaulah sahabatku
Cinta adalah membiarkan orang yang kita cintai menjadi dirinya sendiri dan tidak merubahnya menjadi gambaran yang kita inginkan jika tidak kita hanya mencintai pantulan diri sendiri yang kita temukan di dalam dirinya.
Cinta apakah arti cinta yang sebenarnya bukannya cinta itu sebuah perasaan antara dua insan yang berbeda yang datangnya dari hati dan mengapa banyak orang dengan mudahnya bilang cinta dan cinta padahal cinta itu sebuah perasaan atau anugerah ilahi kepada makhluknya yang sudah diciptakan dengan berpasangan.
Hikmah Kesetiaan
Keremangan malam yang indah
Bertabur bintang nan merona
Landai angin mengelus wajah
Perlahan mengusik jiwa
Memaksa tuk selalu ingat
Setitik senyum di wajahnya
Perlahan ku coba mencegah
Sebelum semuanya menjadi nyata
Namun apalah daya
Aku tak kuasa mengekang rasa
Aku hanya bisa berharap
Ini bukanlah gula pemanis rasa
Melainkan tetes embun
Pemberi kesegaran bagi setiap pandang mata
Aku hanya bisa sedikit usaha dan do’a
Agar kesetiaan kita selalu ada
Karena ku yakin
Hari esok masih banyak jalan berliku, berkelok dan berbatu
Tapi ku yakin dibalik itu
Tersimpan hikmah yang melimpah
Karena ini semata - mata adalah ujian sang Esa
Cinta tidak hanya dapat diungkapkan dengan kata-kata melaikan dengan perhatian, pengorbanan, saling mengerti, menerima apa adanya, tidak bersyarat, ada rasa sayang, kangen, cemburu, dan curiga yang tidak berlebihan.
Tapi walau cinta adalah sebuah pengorbanan jangan sampai kita korbankan harga diri kita demi cinta sebelum kita menjadi pasangan hidup yang syah.
Ku Tunggu
Apakah masih tersisa
Secuil hati yang telah pergi
Menyisakan sebuah duka
Yang sulit untuk diobati
Meski tubuh ini terbakar oleh terik matahari
Meski tubuh ini tersiram oleh air hujan
Meski tubuh ini tersapu oleh angin yang bertiup
Akan tetap ku tunggu
Secuil hatiku yang telah hilang
Kebawa arus kesebuah arah
Dimana cinta dan kebencianku telah berlabu
Dan semoga hati yang kian menghilang
Membawa sejuta rasa
Mengisi lembaran hati yang tergores oleh duka
Definisi cinta adalah penyatuan jiwa, sifat, kharakter, tujuan, keinginan, bahkan dari budaya yang berbeda menjadi kesatuan, sehingga terjadilah symbiose mutualistis atau saling membutuhkan. disini akan terjadi seolah olah dirimu adalah juga dirinya.
Dalam prosesnya terjadi commitment bersama dengan tujuan supaya masing-masing bisa konsisten menjaganya dan pada awal-Nya akan mati-matian dijaga karena masing-masing merasa takut kehilangan. terjadinya awal pertemuan dua insan inilah yang sering dikatakan bahwa cinta itu datang dan mulainya sangat “ajaib”.
Tapi sebaliknya kalau salah satu saja sudah tidak konsisten maka cintanya hanya sebatas setengah tiang dan lama-lama cinta jadi terasa “tidak ajaib” lagi.
Sebelum Semua Itu Terjadi
Sebelum dunia ini gelap
Sebelum matahari berhenti berputar
Sebelum cinta merasa mati
Sebelum mata berhenti berkedip
Sebelum syaraf nafas berhent
Sebelum hati tertutup mat
Sebelum semua ini terjadi
Izinkan diriku berlari
Mengembangkan sayap rapuh
Membelah tirai kesombongan
Tuk hadirkan nuansa baru
Mengisi kekosongan waktu
Tuk jadikan semua yang semu
Menjadi realita yang indah nan seru
Ada berbagai macam kriteria cinta seperti cinta tuhan, cinta ortu, cinta keluarga, cinta pasangan dan banyak lagi yang pada prinsip uraiannya sama dan yang paling banyak menjadi masalah adalah cinta pasangan. Kalau kita sudah tau difinisinya sebenarnya kita bisa menyiasati sebelum terjadi melemahnya konsistensi penjagaan commitment.
Cinta bagai embun yang mau berkorban demi daun dan rumput, memberi kesejukan di pagi hari dan rela terbakar sinar matahari pagi hingga akhirnya menguap, yang mau berbagi baik duka maupun bahagia.
Biarkan
Biarkan mataku memandang
Biarkan ragaku menegang
Biarkan jiwaku terbang
Membumbung tinggi dan melayang
Biarkan rasa itu datang
Mewarnai indahnya kehidupan
Karena hanya dia yang sanggup melaksanakan
Jadikan dunia tersenyum mengembang
Biarkan cinta itu datang
Membasahi hati yang kekeringan
Merubah segalanya lebih terang
Merobek sepi yang selama ini mencekam
Biarkan cinta itu mengembang berkembang
Tanpa sentuhan tangan garang
Yang dapat jadikan bungaku layu sebelum berkembang
Cinta bukan hanya sex, bukan pula kenikmatan sesaat, cinta itu indah tiap perjalananya memberikan pelajaran yang selalu bisa kita ambil hikmahnya.
Jadikanlah cinta sesuatu yang begitu mempersona, dan selalu dasari cinta dengan iman dan takwa agar setiap perjalannya selalu di lindungi dan tidak akan ternoda.
Cinta bisa membuat kita jadi puitis tapi cinta tidak akan membuat orang menjadi gila, kalau ada yang bilang “gila karena cinta” itu hanya suatu ungkapan yang dilebih-lebihkan.
Cinta itu bisa membuat orang buta akan segalanya hanya demi rasa sayang terhadap sang kekasih.
Cinta memang buta tapi cinta tidak akan membuat orang jadi gila. Bahagialah orang yang mudah jatuh cinta.
Cerita Cinta
Ku sendiri tak tau
Apa itu cerita cinta
Yang menjadikan dunia berwarna
Dan kadang guga berduka
Apakah sama dengan itu
Atau malah sebuah lelucon
Yang dipenuhi dengan tawa
Atau juga sebuah drama kehidupan
Yang disesali dengan tangis
Bahkan bisa melebur laranya
Aku sendiri tak pernah merasakannya
Apa itu cerita cinta
Yang begitu banyak versi berkata
Kisah cinta
Dahulukala, langit dan laut saling jatuh cinta. mereka saling menyukai di antara satu sama lain. oleh sebab sangat sukanya laut terhadap langit, warna laut sama dengan warna langit. oleh sebab sangat sukanya langit terhadap laut, warna langit sama denga warna laut.
Setiap senja datang, si laut dengan lembut sekali membisikkan kata-kata “aku cinta padamu” ke telinga langit.
Setiap kali langit mendengar bisikan penuh cinta laut terhadapnya, langit tidak menjawab apa-apa, hanya tersipu-sipu malu dengan wajah kemerah-merahan.
Suatu hari, datanglah awan. melihat kecantikan si langit, awan terus jatuh hati terhadap langit, bak cinta pandangan pertama.
Rindu Ku
Malam telah menjemputku
Menghadirkan bisikan rindu
Menelan rasa sepi
Yang mengusik kenangan hati
Tikaman sepi menghantam keras
Wujudkan sekotak gundah
Yang mencoba meraup senyum
Yang telah terkubur bersama rindu
Oleh gundukan sifat keserakahan
Yang telah tertancap dalam ladang keangkuhan
Haruskah ku pendam dalam
Rasa rindu yang telah menghujam
Bagaikan belati yang terasa tajam
Menusuk menoreh tak beraturan
Sebelum waktu melangkahiku
Rinduku kan ku kirimkan
Pada seorang yang telah menungguku sejak dulu
Tetapi tentu saja langit hanya setia mencintai laut. setiap hari, langit hanya mau melihat laut saja. Awan merasa sedih tetapi ia tidak berputus asa mencari cara dan akhirnya mendapat satu akal. Awan men-gembangkan dirinya seluas dan sebesar mungkin serta menyusup ke tengah-tengah di antara langit dan laut.
Ia berusaha menghalangi pandangan langit dan laut terhadap satu sama lain. laut merasa marah karena tidak dapat melihat langit. laut mengeluarkan gelombangnya untuk mengusir awan yang mengganggu pandangannya. Tetapi tentu saja usahanya tidak berhasil. lalu datanglah angin yang sejak dulu mengetahui hubungan cinta langit dan laut.
Sembilu Di Malam Kelabu
Taman nan indah terasa muram tanpa hadirmu
Haruskah ku menjemputmu di alam bidadari
Menembus batas cahaya dan mimpi
Impian yang hanya sekedar mimpi
Waktu - waktuku terkikis habis oleh indahmu
Aku dan seribu lamunanku takkan pernah berhenti tuk jadi penggilamu
Meski semuanya hanya sekedar fatamorgana
Aku tetap tak sanggup mengenyahkanmu
Aku terdiam seperti langit
Rintihan hatiku bagai sembilu di malam kelabu
Gemerotak tulangku tak kuat menahan beban ini
Akankah ajalku takkan lama lagi
Segala yang berupa materi hanya akan luruh
Upaya dan daya akan sia belaka
Fitrah kita adalah fana yang akan segera sirna
Irama kematian pilu menyayat kalbu kian meronta
Denganmu hanya berkeluh kesah
Angin merasakan perlu membantu langit dan laut menyingkirkan awan yang mengganggu hubungan mereka yang sekian lama terjalin. dengan tiupan keras dan kuat, angin meniup awan. lantas terpecah-pecahlah awan menjadi berserakan ke banyak bagian sehingga ia tidak berusaha lagi melihat langit dengan jelas dan tidak mampu lagi untuk mengungkapkan pe-rasaannya terhadap langit.
Karena rasa tersiksa menanggung perasaan cinta yang menggunung tinggi terhadap langit, awan menangis sedih. Hingga sekarang, kasih antara langit dan laut tidak dapat dipisahkan.
Kita juga dapat melihat di mana mereka menjalin kasih. setiap kali me-mandang ke ujung laut di mana ada garisan horizon yang menemukan langit dan laut di situlah mereka sedang berpacaran.
Jeritan Jiwa
Cahayaku
Jika sekeping hati dilanda kasih
Rindu - rindu memagut dan membeku
Jika alam telah berkumandang
Mulai ku panjat tebing - tebing malam
Berjubah hitam
Dalam duniaku
Sepi melumuri setiap sudut ruang kalbu
Suara alam bagaikan belati menikam jiwa
Malam seakan terasa sangat panjang
Seakan pagi tak kan pernah kunjung datang
Sementara nan jauh disana
Ku dengar alunan kasihmu yang lembut
Bisikan setiamu nan halus
Mengelus sekeping hati yang setia janji
Ciri-ciri cinta suci
1. Pasanganmu nerima apa adanya
2. Tidak sayang pulsa jika dia sms kamu beda operator
3. Selalu balas sms kamu sesibuk apapun dia
4. Takut kehilangan kamu
5. Mencintai dari hati bukan dari fisik
6. Selalu ingin membahagiakan kamu
7. Rela berkorban asal kamu merasa bahagia
8. Tidak selalu bikin bete
9. Tidak selingkuh
Indahnya Namamu
Indahnya bulan purnama dimalam hari
Sehingga nyamuk pun tampak berseri
Ku termenung seorang diri
Memikirkan seorang kekasih
Sungguh indah menyebut namamu
Sungguh senang mendengar namamu
Mungkinkah aku hidup tanpa dirimu
Ketika dewi malam menabuhkan tirainya
Dan sang rembulan tersenyum manja
Menampakkan kelentikan bulu matanya
Ku terpana, Ku terpesona
Betapa cantiknya wajahmu
Hatiku terasa bergetar ketika mengingat wajahmu
Bibirku tercekat ketika mengingat namamu
Tak terasa butir - butir kristal meleleh
Betapa terpesonanya aku kepadamu
Masih kau terimakah aku dihatimu
Untaian kata - kata cinta
Selalu ku dendangkan
Hatiku selalu membisikkan namamu
Bibirku tersenyum ketika melihatmu
Namamulah yang terindah buatku
Jika ingin cinta maka cobalah untuk mencintai. kadangkala cinta tidak hanya harus berupa kata-kata belaka, juga dapat berbentuk sikap berupa senyuman, berupa tatapan, berupa tindakan (cari perhatian), berawal teguran (menyapa), berawal sentuhan (apa saja, positif).
Kadangkala kita akan memiliki pandangan bahwa cinta itu tidak menyenangkan dikarenakan kita tidak dapat memaksa orang lain untuk mencintai diri kita, kita tidak dapat memaksa diri kita untuk mencintai atas orang yang tidak kita cinta, seakan tidak pernah lelah ingin dicintai oleh orang yang kita cinta, kita merasa terkekang oleh orang yang tidak kita cinta, ingin terus mengungkapkan cinta seakan cintalah segalanya.
Sang Surya
Kala malam berganti pagi
Gelap pun tak tampak sama sekali
Sang surya kian menampakkan diri
Lewat putaran roda rotasi
Menyinari seluruh alam bumi
Kala waktu menjelang sore
Kan tampak gugup menyinari
Seluruh pelosok negeri
Sinar wajahmu begitu musam
Tak berseri lagi
Kumenunggu kehangatan sinarmu
Jiwaku haus akan nafasmu
Wahai sang surya
Curahkan sinarmu dengan ketulusan hatimu
Cinta mungkin akan meninggalkan hatimu bagaikan kepingan-kepingan kaca tapi tancapkan dalam pikiranmu bahwa ada seseorang yang akan bersedia untuk menambal lukamu dengan mengumpulkan kembali pecahan-pecahan kaca itu, Sehingga kamu akan menjadi utuh kembali, jika kita mencintai seseorang kita akan senantiasa mendo’akannya walaupun dia tidak berada disisi kita.
Tuhan memberikan kita dua kaki untuk berjalan, dua tangan untuk memegang, dua telinga untuk mendengar dan dua mata untuk melihat. Tetapi mengapa tuhan hanya menganugerahkan sekeping hati pada kita. Karena tuhan telah memberikan sekeping lagi hati pada seseorang untuk kita mencarinya.
Bintang
Bintang bersinar dimalam hari
Sinarnya menghiasi langit mega
Kilau sang bintang menghadirkan kesunyian
Seraya melihatkan kehampaan dirinya
Redupan sang bintang merasuk nadiku
Seraya menyelimuti kalbuku
Bias sang bintang melekat ragaku
Seraya menghangatkan jiwaku
Sang bintang menghadirkan sejuta makna
Sang bintang menghadirkan sejuta rasa
Sang bintang menghadirkan nuansa keindahan
Jangan sesekali mengucapkan selamat tinggal jika kamu masih mau mencoba, jangan sesekali menyerah jika kamu masih merasa sanggup, jangan sesekali mengatakan kamu tidak mencintainya lagi, jika kamu masih tidak dapat melupakannya.
Cinta datang kepada orang yang masih mempunyai harapan walaupun mereka telah dikecewakan. Kepada mereka yang masih percaya walaupun mereka telah dikhianati.
Kepada mereka yang masih ingin mencintai walaupun mereka telah disakiti sebelumnya dan kepada mereka yang mempunyai keberanian dan keyakinan untuk membangunkan kembali kepercayaan.
Mengapa
Dalam hidup ini
Mengapa aku bertemu dengan dirimu
Bila raga ini tidak bisa dekat denganmu
Dalam hidup ini
Mengapa aku menyukai dirimu
Bila jiwa ini tidak bisa memilikimu
Dalam hidup ini
Mengapa aku merasa sayang kepada dirimu
Bila hati ini tidak bisa mengerti akan dirimu
Dalam kalbuku hanya bisa bertanya - tanya
Apa, Mengapa, dan bagaimana ini semua terjadi
Coba katakanlah wahai sang pemberi kehidupan
Apa yang sedang kau tunjukkan kepada diriku ini
Jangan simpan kata-kata cinta pada orang yang tersayang sehingga dia meninggal dunia lantaran akhirnya kamu terpaksa catatkan kata-kata cinta itu pada pusaranya. Sebaliknya ucapkan kata-kata cinta yang tersimpan dibenakmu itu sekarang selagi ada hayatnya.
Mungkin tuhan menginginkan kita bertemu dan bercinta dengan orang yang salah sebelum bertemu dengan orang yang tepat, kita harus mengerti bagaimana berteri makasih atas karunia tersebut.
Cinta dapat mengubah pahit menjadi manis, debu beralih emas, keruh menjadi bening, sakit menjadi sembuh, penjara menjadi telaga, derita menjadi nikmat dan kemarahan menjadi rahmat.
Senyuman
Kala aku bertemu denganmu
Tatapan parasmu menghanyutkanku
Sinar matamu menyilaukan kalbuku
Senyumanmu merasuk jiwaku
Senyumanmu menyelimuti hatiku
Senyumanmu membakar ragaku
Perasaan apa yang ada dalam nuraniku
Seraya kegelisahan menyelimuti asaku
Setiap kali kamu tersenyum padaku
Hati ini hanyut dalam buaianmu
Yang tersirat dipejaman mataku hanya parasmu
Hati yang kian menyebut namamu
Menimbulkan bayang semu
Akal fikiran yang terus teralpakan dirimu
Jadikan semangat hidupku
Sungguh menyakitkan mencintai seseorang yang tidak mencintaimu, tetapi lebih menyakitkan adalah mencintai seseorang dan kamu tidak pernah memiliki keberanian untuk menyatakan cintamu kepadanya.
Seandainya kamu ingin mencintai atau memiliki hati seorang gadis, ibaratkanlah seperti menyunting sekuntum mawar merah.
Kadangkala kamu mencium harum mawar tersebut tetapi kadangkala kamu terasa duri mawar itu menusuk jari.
Terluka
Dalam hidup ini
Jika aku mengerti keinginanmu
Mungkin aku takkan melukai perasaanmu
Dalam hidup ini
Jika aku mau mengalah kepadamu
Mungkin aku dapat kuasai amarahku
Dalam hidup ini
Jika aku tak memulai kesalahan yang
membuatmu kelam
Mungkin aku dapat melerai pertengkaran itu
Hingga akhirnya kini
Kaupun terluka olehku
Karena ku tak bisa mengerti dirimu
Karena ku tak bisa memahami akan dirimu
Kau yang tercinta
Kubuat kau terluka
Masihkah ada maaf untuk aku
Hati-hati dengan cinta karena cinta juga dapat membuat orang sehat menjadi sakit, orang gemuk menjadi kurus, orang normal menjadi gila, orang kaya menjadi miskin, raja menjadi budak, jika cintanya itu disambut oleh para pecinta palsu.
Kemungkinan apa yang kamu sayangi atau cintai tersimpan keburukan didalamnya dan kemungkinan apa yang kamu benci tersimpan kebaikan didalamnya.
Hilang
Kau yang ku cinta
Maafkanlah aku
Bila aku menghilang dari hadapmu
Kau yang ku sayang
Maafkanlah aku
Bila aku menjauh dari bayangmu
Aku mencoba untuk mengerti akan dirimu
Aku mencoba untuk mengalah dari rasaku
Karna ku yakin ini baik untukmu, untuk aku
Dalam hidup ini hanya kamu yang berharga
Untuk itu biarlah aku menghilang dari hadapmu
Karena ku tak ingin kau terluka olehku
Cinta kepada harta artinya bakhil, cinta kepada perempuan artinya alam, cinta kepada diri artinya bijaksana, cinta kepada mati artinya hidup dan cinta kepada tuhan artinya takwa.
Lemparkan seorang yang bahagia dalam bercinta kedalam laut pasti ia akan membawa seekor ikan. Lemparkan pula seorang yang gagal dalam bercinta ke dalam gudang roti pasti ia akan mati kelaparan.
Seandainya kamu dapat berbicara dalam semua bahasa manusia dan alam, tetapi tidak mempunyai perasaan cinta dan kasih, dirimu tidak ubah seperti gong yang bergaung atau sekedar canang yang gemericing.
Kumasih Cinta
Saat aku jauh dari hidupmu
Hati ini terasa hampa akan buaianmu
Saat aku melupakan parasmu
Jiwa ini terasa sunyi tanpa kehadiranmu
Hati yang kian resah
Rindu akan senyuman seorang
Jiwa menyebut hanya satu nama seorang
Raga tak sempurna karena hilangnya seorang
Kumasih mencintaimu walau aku tepis bayangmu
Kumasih menyayangimu walau aku buramkan parasmu
Cinta adalah kata yang memiliki banyak makna, tergantung bagaimana kita menempatkannya dalam kehidupan.
Cinta adalah dorongan yang lebih kuat dari pada apapun. cinta tidak kasat mata tidak dapat dilihat atau diukur tetapi cukup kuat untuk mengubah anda dalam sekejap.
Cinta itu indah apabila mempunyai rasa saling percaya, pengertian, kasih sayang, penghormatan, serta kesetiaan dapat menghiasi cinta sejati.
Ingatlah Aku
Teringat akan masa lalu yang kita lewati
Terasa indah saat kita lalui bersama
Kini hilanglah sudah masa-masa itu
Dimana aku kejar cintamu
Akan ku raih genggaman tanganmu
Karena kesadaranku, kini aku lepas tanganmu
Aku jauhi dirimu untuk bisa melupakanmu
Aku pun tak tahu apakah hati ini bisa merelakanmu
Hingga aku tak sengaja melukai perasaanmu
Ingatlah aku walau hanya sebatas sahabat
Karena aku hanya ingin membuatmu tersenyum
Ingatlah aku walau hanya sebatas pengganggu hidupmu
Karena aku hanya ingin membuatmu bahagia
Ingatlah aku walau aku pernah melukai perasaanmu
Cinta adalah sebuah persahabatan dimana dengan bersahabat kita dapat mengetahui siapa dia sebenarnya, apa kesukaannya dan apa yang tidak disukainya.
Dengan bersahabat kita juga dapat mengetahui bagaimana dia dapat menyikapi suatu permasalahan yang mengenai tentang suatu perasaan yang dinamakan cinta.
Dengan bersahabat kita juga dapat memahami karakteristik seseorang sehingga kita dapat menentukan apakah dia cinta sejati yang selama ini kita cari.
Karena itu sahabat dapat juga dikatakan sebagai perasaan cinta terhadap seseorang.
Maafkanlah Aku
Maafkanlah aku, ku salah padamu
Seharusnya aku, tak boleh begitu
Membohongi dirimu.
Sesungguhnya aku, takkan lukai perasaanmu
Ku mohon padamu, mengertilah aku
Ku sayang padamu.
Ku ingin melihat, senyum manismu,
canda tawamu
Karna ku ingin kau bahagia.
Sejujurnya aku, menyesali itu
Yakinlah padaku, semua untukmu hanya untukmu
Karna ku sangat menyayangimu.
Lelaki mana yang tak cinta kepada dirimu
Bila melihat bibirmu tersenyum dengan manis
Lelaki mana yang kuat menahan panah asmara yang menghujam raga
Bila membuat jantung berdebar sangat kencang
Lelaki mana yang sanggup meraih dirimu
Bila mana akal fikiran menjadi hilang arah
Jawablah gadisku maukah kamu menjadi pacarku
Jawablah gadisku maukah kamu habiskan hidupmu dengan diriku disampingmu
Jawablah gadisku maukah kamu meraih genggaman tanganku ini
Kan ku tegup bintang untuk menutupi hadapmu
Kan ku petik bulan untuk menemani tidurmu
Kan ku serahkan cintaku ini kepadamu
Cinta adalah sebuah perasaan yang diberikan oleh tuhan pada sepasang manusia untuk saling mencintai, saling memiliki, saling memenuhi, saling pengertian dll.
Cinta itu sendiri sama sekali tidak dapat dipaksakan, cinta hanya dapat berjalan apabila kedua belah pihak melakukan hubungan, cinta tidak dapat berjalan apabila mereka mementingkan diri sendiri.
Karena dalam berhubungan, pasangan kita pasti menginginkan suatu perhatian lebih dan itu hanya bisa di dapat dari pengertian pasangannya.
Dia
Paras yang anggun mempesona
Helaian rambut terurai dengan lembut
Sentuhan jari manis menggetarkan raga
Mata bersinar dengan begitu indahnya
Kulit sebening embun pagi yang cerah
Senyum manis bibirnya menghujam raga
Suara bibirnya sehening malam
Langkah kaki yang mengiramakan
Desahan nafas penuh kelembutan
Cinta adalah memberikan kasih sayang bukannya rantai. Cinta juga tidak bisa dipaksakan dan datangnya pun kadang secara tidak di sengaja.
Cinta indah namun kepedihan yang ditinggalkannya kadang berlangsung lebih lama dari cinta itu sendiri.
Batas cinta dan benci juga amat tipis tapi dengan cinta dunia yang kita jalani serasa lebih ringan.
Waktu
Sang waktu mengajarkan aku bagaimana untuk menyukai seseorang
Sang waktu mengajarkan aku bagaimana untuk menghargai seseorang
Sang waktu mengajarkan aku bagaimana untuk mempercayai seseorang
Sang waktu mengajarkan aku bagaimana untuk meyakini seseorang
Sang waktu mengajarkan aku bagaimana untuk mema’afkan seseorang
Sang waktu mengajarkan aku bagaimana untuk melupakan seseorang
Sang waktu mengajarkan aku bagaimana untuk tidak putus asa dalam menggapai suatu tujuan
Sang waktu mengajarkan aku bagaimana untuk menjalani sebuah kehidupan
Cinta itu perasaan seseorang terhadap lawan jenisnya karena ketertarikan terhadap sesuatu yang dimiliki oleh lawan jenisnya (misalnya sifat, wajah dan lain lain).
Namun diperlukan pengertian dan saling memahami untuk dapat melanjutkan hubungan, haruslah saling menutupi kekurangan dan mau menerima pasangannya apa adanya, tanpa pemaksaan oleh salah satu pihak.
Berbagi suka bersama dan berbagi kesedihan bersama.
Kehidupan
Hidup, apa yang dimaksud dengan hidup karna dengan hidup kita bisa menjalani berbagai suatuperasa’an, suatu keada’an dan suatu hubungan
Hidup, mengapa kita harus hidup didunia karna dengan hidup kita dipaksa menjalani suatuperasa’an yang senang, gundah dan sedih
Hidup, mengapa kita harus hidup didunia karna dengan hidup kita dipaksa menjalani suatukeada’an yang baik dan buruk
Hidup, mengapa kita harus hidup didunia karna dengan hidup kita dipaksa menjalani suatuhubungan yang tidak pasti dan yang pasti
Apa sebenarnya suatu kehidupan itu sehingga hidup itu penuh dengan berbagai perasa’an, berbagai keada’an, dan berbagai hubungan
Apa maksud dan tujuan kehidupan sehingga kita diciptakan berbagai fisik, temperamental danharapan
Hidup memang tidak bisa dibaca tapi hidup bisa dijadikan suatu pelajaran yang berharga
Cinta itu adalah sesuatu yang murni, putih, tulus dan suci yang timbul tanpa adanya paksaan atau adanya sesuatu yang dibuat-buat, karena cinta itu dapat membuat orang itu dapat termotivasi untuk melakukan perubahan yang lebih baik dari pada sebelum ia mengenal cinta itu.
Cinta itu sesuatu yang suci dan janganlah kita menodai cinta yang suci itu dengan ke-egoisan kita hanya menginginkan baiknya saja dan tidak mau buruknya.
Maya
Malam yang dingin menyelimuti ragaku
Hembusan angin malam membekukan setiap nafasku
Mata terpejam menghiraukan suasana malam
Hati yang tenang mendamaikan jiwaku
Fikiran gemuruh menghidupkan dunia maya
Jiwa yang tenang terhanyut akan buain maya
Keindahan maya menggugah hatiku
Waktu, ruang tiada batas
Adakah seutas benang yang menjalin ikatan maya
Maya keindahanmu semu semata
Maya keindahanmu masuk ruang hidupku
Maya keindahanmu abadi dalam sanubariku
Suatu perasaan terdalam manusia yang membuatnya rela berkorban apa saja demi kebahagiaan orang yang dicintainya.
Pengorbanannya itu tulus, tidak mengharap balasan. Kalau misalnya memberi banyak hadiah keseseorang tapi dengan syarat orang itu harus membalasnya dengan mau jadi kekasihnya, itu bukan cinta namanya.
Cinta tidak bisa diukur dengan materi ataupun yang berasal dari dunia fana. Dan percayalah… cinta terbesar biasanya selalu datang dari ibu kandung, bukan dari pacar (sebab cinta pacar bisaluntur suatu saat atau setelah menikah kelak).
Kesedihan Hati
Hati yang luka terbuai akan kesunyian
Suara rintihan hati terdengar memilukan
Desahan nafas mengheningkan kesunyian
Langkah kaki terdengar mengiramakan
Lantunan bibir menebarkan benih kesedihan
Derasnya air mata menghanyutkan keceriaan
Hati yang gundah mengkosongkan fikiran
Teralpa keceriaan akan masa lalu
Terpaku akan satu tujuan
Hilang dalam bebauran dunia fana ini
Cinta, membuat bahagia, duka ataupun buta. Cinta itu penuh pengorbanan, kepahitan, keindahan dan kehangatan.
Cinta adalah sebuah keinginan untuk memberi tanpa harus meminta apa-apa, namun cinta akan menjadi lebih indah jika keduanya saling memberi dan menerima, sehingga kehangatan, keselarasan dan kebersamaan menjalani hidup dapat tercapai.
Diam
Hati yang diam
Merenung dalam angan
Kesunyian membawa heningan malam
Kegundahan hati menebar teretorial
Hati telah membisu
Hati telah terbelenggu
Terpaku ruang lingkup kesunyian
Waktu telah bersilih tanpa batas
Merajuk dalam kegundahan hati
Mengharapkan kebebasan semu semata
Cinta pasti bisa membuat orang merasakan suka dan duka pada waktu yang sama ketika kita berusaha mendapat kebahagiaan bersama. Jadi bukanlah kebahagiaan untuk kita sendiri.
Meskipun demikian kita jangan sampai salah langkah agar tidak menuju kesengsaraan.
Lakukanlah demi orang yang kamu kasihi agar kamu tidak merasa sia-sia tanpa guna. Karena hal itulah yang membuat hidup menjadi lebih hidup
Hampa
Hampa menyelimuti kalbuku
Menimbulkan kegundahan risauku
Semerbak aktivitas kehidupan fana
Menghilangkan segala rasa yang ada
Arah tujuan yang tidak menentu
Membangkitkan benih kejenuhan dalam diriku
Kala jiwa bertanya - tanya
Hatiku diam membeku
Seraya terbelenggu rantai kehidupan
Kala mata terpejam
Terbias cahya hitam
Seraya menunjukkan ketidak pastian
Kala kutelusuri cahya hitam
Terlihatlah gelap gulita
Seraya menunjukkan kehampaan
jiwa ku
Cinta adalah perasaan hangat yang mampu membuat kita menyadari betapa berharganya kita, dan adanya seseorang yang begitu berharga untuk kita lindungi.
Cinta tidaklah sebatas kata-kata saja, karena cinta jauh lebih berharga daripada harta karun termahal di dunia manapun.
Saat seseorang memegang tanganmu dan bilang ” aku cinta kamu…” pasti menjadi perasaan hangat yang istimewa.
Karena itu, saat kamu sudah menemukan seseorang yang begitu berharga buat kamu, jangan pernah lepaskan dia. Namun adakalanya cinta begitu menyakitkan, dan satu-satunya jalan untuk menunjukkan cintamu hanyalah merelakan dia pergi.
Wiwin
Wiwin kamu bagai malaikat yang memikat cintaku di surga
Seluruh hatiku telah mencintaimu
kamu jadi semangat hidupku
Wiwin dengarkanlah aku
ku tak mau hidupku tanpamu
Biarkan ku tetap menyayangimu
bila nanti kamu hempas cintaku
Karna ku kan kembali
tanyakan hatimu
Sejauh kamu hilang dariku
aku tetap akan merindukan dirimu
Walau tujuh samudra pasti akan ku tempuh untukmu
Wiwin tataplah mataku
kamu terakhir di dalam hidupku
Biarkanku tetap menyayangimu
bila nanti kamu hempas cintaku
Karna ku kan kembali
tanyakan hatimu
Cinta itu adalah sebuah perasaan yang tidak ada seorang pun bisa mengetahui kapan datangnya, bahkan sang pemilik perasaan sekalipun.
Jika kita sudah mengenal cinta, kita akan menjadi orang yang paling berbahagia di dunia ini. Akan tetapi, bila cinta kita tak terbalas, kita akan merasa bahwa kita adalah orang paling malang dan kita akan kehilangan gairah hidup.
Dengan cinta, kita bisa belajar untuk menghargai sesama, serta berusaha untuk melindungi orang yang kita cintai, apapun yang akan terjadi pada kita.
Bayang Semu
Rintikan Air Hujan
Melantunkan Melodi Kesedihan
Desiran Angin Menerpakan Keceriaan
Keegoisan Hati Melukai Suatu Perasaan
Harapan Yang Terbentang Luas
Terkikis Oleh Keangkuhan Seseoarang
Linangan Air Mata
Menghanyutkan Keyakinan
Kebisuhan Hati Membelenggu Kepercayaan
Heningan Malam
Buramkan Fatamorgana
Bayang - Bayang Semu Kian Menjauh
Tanpa Mengucap Sepatah Kata
Cinta merupakan anugerah yang tak ternilai harganya dan itu di berikan kepada makhluk yang paling sempurna, manusia.
Cinta tidak dapat diucapkan dengan kata-kata, tidak dapat dideskripsikan dengan bahasa apapun.
Cinta hanya bisa dibaca dengan bahasa cinta dan juga dengan perasaan.
Cinta adalah perasaan yang universal, tak mengenal gender, usia, suku atau pun ras. Tak perduli cinta dengan sesama mansuia, dengan tumbuhan, binatang, roh halus, atau pun dengan sang pencipta. Lagi pula, cinta itu buta.
Disakiti
Aku disakiti oleh seseorang
yang memikat hatiku
Jangan lukai aku
jangan buatku menangis
Memang apa salahku
hingga kamu berbuat itu
Berikan aku ruang
untuk jejaki hatimu
Karna ku yakin itu
buatmu mengerti aku
Wahai kekasih mengapa kamu tega padaku
Buatku berlinang air mata
mengalir tiada henti
Aku merasa sedih
Aku merasa pilu
Melihat kehidupanku
merana disayat sembilu
Aku tak ingin begini
Aku tak ingin begitu
Tapi apalah daya
kamu memang tak suka aku
Cinta tidak buta justru sebaliknya orang yang mengalaminya yang buta karena dia salah menempatkan cinta ditempat yang benar.
* Kenapa kita menutup mata
* ketika kita tidur
* Ketika kita menangis
* Ketika kita membayangkan
* Ketika kita berciuman
Ini karena hal terindah di dunia tidak terlihat, kita semua agak aneh, dan hidup sendiri juga agak aneh, dan ketika kita menemukan seseorang yang keunikannya sejalan dengan kita. Kita bergabung dengannya dan jatuh ke dalam suatu keanehan serupa yang dinamakan cinta.
Bulan
Bulan bersinar terang dimalam hari
Paras rupawan yang elok
Menghiasi langit mega
Bias sang bulan menyelimuti ragaku
Pancaran sinarnya menuntun arah langkahku
Sang bulan cerminan hati
Sang bulan hiasan nurani
Bulan begitu megah
Bulan begitu indah
Bulan begitu mempesona
Tiada kata lain yang terukir
Kaulah Anugrah terindah
Ada ha-hal yang tidak ingin kita lepaskan, Orang-orang yang tidak ingin kita tinggalkan tapi ingatlah, melepaskan bukan akhir dari dunia, melainkan awal suatu kehidupan baru.
Kebahagiaan ada untuk mereka yang menangis, mereka yang tersakiti, mereka yang telah mencari, dan mereka yang telah mencoba.
Karena merekalah yang bisa menghargai betapa pentingnya orang yang telah menyentuh kehidupan mereka.
Sayap - Sayap Patah
Hati yang terjatuh dan terluka
Merobek malam menoreh seribu duka
Kukepakkan sayap - sayap patahku
Mengikuti hembusan angin yang berlalu
Menancapkan rindu Disudut hati yang beku
Dia retak, hancur bagai serpihan cermin Berserakan
Sebelum hilang di terpa angin
Sambil terduduk lemah
Ku coba kembali mengais sisa hati
Bercampur baur dengan debu
Ingin ku rengkuh
Ku gapai kepingan di sudut hati
Hanya bayangan yang ku dapat
Ia menghilang saat mentari turun dari peraduannya
Tak sanggup ku kepakkan kembali sayap ini
Ia telah patah
Tertusuk duri-duri yang tajam
Hanya bisa meratap Meringis
Mencoba menggapai sebuah pegangan
Cinta adalah anugerah tuhan yang perlu disyukuri. Dunia tidak akan menjadi lebih indah jika tidak ada ruang untuk cinta.
Mencintai dan dicintai meski kadangkala hubungan cinta dengan pasangan menyebabkan stress.
Yang terjadi justru sebaliknya, tanpa cinta, stress kita akan berkali lipat.
Wanitaku
Wahai engkau wanita ku
Egoiskah aku
bila aku selalu ingin dimengerti oleh mu
Ingin disayangi
ingin memilikimu sepenuhnya
Tanpa aku pedulikan diriku
Bila engkau benar wanita ku
Jawab aku sekarang
Apa ini yang disebut cinta
Atau hanya ambisius semata
Wahai engkau wanita ku
Hilangkan keraguan ini
Jangan biarkan ia
leburkan semua asa dihatiku
Tolong aku wanita ku
Jawab aku wanita ku
Cinta yang agung adalah ketika kamu menitikkan air mata dan masih peduli terhadapnya.
Adalah ketika dia tidak mem-pedulikanmu dan kamu masih menunggunya dengan setia.
Adalah ketika dia mulai mencintai orang lain dan kamu masih bisa tersenyum sambil berkata: “aku turut berbahagia untukmu” apabila cinta tidak berhasil bebaskan dirimu biarkan hatimu kembali melebarkan sayapnya dan terbang ke alam bebas lagi.
Sepi
Satu malam pernah bertanya
Kenapa aku merasa sepi
Bulan dan bintang pun enggan menemani
Hanya kumpulan gelap
yang terbentang
menyelimuti bumi
Sungguh malam merasa sendiri
Dia bosan dan ingin pergi
Tapi kemana aku harus pergi berlari
Gelap..Gelap…Selain itu tak ada lagi
Wahai jangkrik nyanyikanlah
Sebuah lagu agar ku tak merasa sendiri
Dalam setiap langkah hidup yang gelap ini
Sampai nanti aku temukan cahaya penyejuk hati
Ingatlah bahwa kamu mungkin menemukan cinta dan kehilangannya tapi ketika cinta itu mati kamu tidak perlu mati bersamanya, orang terkuat bukan mereka yang selalu menang melainkan mereka yang tetap tegar ketika mereka jatuh. Entah bagaimana dalam perjalanan kehidupan, kamu belajar tentang dirimu sendiri Dan menyadari bahwa penyesalan tidak seharusnya ada.
Hanyalah penghargaan abadi atas pilihan-pilihan kehidupan yang telah kau buat. Teman sejati mengerti ketika kamu berkata ‘aku lupa’ menunggu selamanya ketika kamu berkata ’tunggu sebentar’ tetap tinggal ketika kamu berkata: “tinggalkan aku sendiri” membuka pintu meskikamu belum mengetuk dan berkata: “bolehkah saya masuk”.
Hidup
Hidup ini bagai lembaran kertas
Mau diberi warna apa
Tapi sa’at kertas terhias
dengan warna yang tidak disuka
Dengan apa harus menjadi suka
Bila tersirat tulisan yg tak jelas harus
bagaimana membacanya
Nasib atau takdir
Warna atau tulisan
Entahlah aku merasa bingung mana dari mereka diantara yang berbeda
Mencintai bukanlah bagaimana kamu melupakan melainkan bagaimana kamu memaafkan, bukanlah bagaimana kamu mendengarkan melainkan bagaimana kamu mengerti, bukanlah apa kamu lihat melainkan apa yang kamu rasakan, bukanlah bagaimana kamu melepaskan melainkan bagaimana kamu bertahan.
Lebih berbahaya mencucurkan air mata dalam hati dibandingkan menangis tersedu-sedu, air mata yang keluar dapat dihapus sementara air mata yang tersembunyi menggoreskan luka yang tidak akan pernah hilang.
Galaxi
Ada apa dengan galaxy yang ada pada kalbuku ia datang dengan lentera, dan dengan begitumudahnya ia padamkan
Ketika cahaya bintang menggelemantang dari ufuk timur, maka ketika itu pula terdengar desirkalbuku yang bersorak sorai dalam buaian mimpi yang tak lagi menjadi berarti
Ada apa dengan hatiku ketika aku merasakan rona manisnya sebuah kata yang bernama cintamaka disaat itu pula rasa pahit yang teramat merasuki sekujur tubuhku
Apa makna sebuah kata yang bernama cinta
Merana atau bahagia karenanya
dimensi hidup telah tergores oleh sepenggal cerita yang melukai jiwa, kini ku tata ruang hatikudengan segenggam harapan tanpa asa
Ku coba melerai waktu yang telah berlalu bagiku bagimu dan bagi dirinya
Semoga kelak di satu waktu mentari kan datang padaku dengan sinarnya yang tak lekang olehwaktu
Dalam urusan cinta, kita sangat jarang menang tapi ketika cinta itu tulus, meskipun kalah kamu tetap menang hanya karena kamu berbahagia dapat mencintai seseorang lebih dari kamu mencintai dirimu sendiri, akan tiba saatnya dimana kamu harus berhenti mencintai seseorang bukan karena orang itu berhenti mencintai kita, melainkan karena kita menyadari bahwa orangitu akan lebih berbahagia apabila kita melepaskannya.
Apabila kamu benar-benar mencintai seseorang, jangan lepaskan dia, jangan percaya bahwa melepaskan selalu berarti kamu benar-benar mencintai melainkan berjuanglah demi cintamu. Itulah cinta sejati.
Kasih
Kasih Mengapa setiap kali aku mencoba melupakanmu
Bayang - bayangmu semakin kuat mencengkram nuraniku
Benarkah karna aku begitu mencintaimu Benarkah aku masih belum rela melepasmu
Oh.. Betapa rapuhnya aku
Betapa susahnya menerima kenyataan ini padahal di sana kamu mungkin sudah melupakan aku
Atau kau sedang berusaha menghabisi bayang - bayangku
Selamat tinggal cinta
Kini saatnya, saat dimana aku harus melupakan dan mengubur mimpi - mimpi indah tentangmu kasih
Meski pahit, aku terima kenyataan ini
Lebih baik menunggu orang yang kamu inginkan dari pada berjalan bersama orang yang tersedia, lebih baik menunggu orang yang kamu cintai dari pada orang yang berada disekelilingmu.
Lebih baik menunggu orang yang tepat karena hidup ini terlalu singkat untuk dibuang hanya dengan seseorang, kadang kala orang yang kamu cintai adalah orang yang paling menyakiti hatimu dan kadang kala teman yang membawamu ke dalam pelukannya dan menangis bersamamu adalah cinta yang tidak kamu sadari.
Engkau
Ketika hatiku hampa
Kau datang memberikan warna
Ketika hatiku sepi
Kau datang memberikan nada
Ketika hatiku pilu
Kau datang memberikan senyum
Biarpun orang berkata apa
Kau tetap yang terbaik buatku
Karna bagiku
Kau anugerah yang tercipta begitu indah
Cinta tak pernah akan begitu indah jika tanpa persahabatan yang satu selalu menjadi penyebab yang lain dan prosesnya adalah irreversible seorang pecinta yang terbaik adalah sahabat yang terhebat. Jika kamu mencintai seseorang jangan berharap bahwa seseorang itu akan mencintai kamu persis sebaliknya dalam kapasitas yang sama.
Satu diantara kalian akan memberikan lebih, yang lain akan dirasa kurang seperti halnya kamu yang mencari dan yang lain akan menanti, jangan pernah takut untuk jatuh cinta mungkin akan begitu men-yakitkan, dan mungkin akan menyebabkan kamu sakit dan menderita.
Tapi jika kamu tidak mengikuti kata hati pada akhirnya kamu akan menangis jauh lebih pedih karena saat itu menyadari bahwa kamu tidak pernah memberi cinta itu sebuah jalan.
Asa
Engkau yang laksana embun
Wajah indah selembut kabut
Selalu bersinar laksana bintang
Yang selalu berpijar dihatiku
Kau pernah buatku berarti
Isi lembaran hati dengan bahagia taburkan semerbak harap
Namun kini harus kutepikan bayangmu
Meski berontak hasrat di jiwa
Jiwaku menangis meski lirih, meski terisak
Suarakan bagian jiwa yang mencari diantara debu dan kenangan
Meski tertatih meski merintih
Kulanjutkan langkah ini
Cinta bukan sekedar perasaan tapi sebuah komitmen, perasaan bisa datang dan pergi begitu saja, cinta tak harus berakhir bahagia karena cinta tidak harus berakhir.
Cinta sejati mendengar apa yang tidak dikatakan dan mengerti apa yang tidak dijelaskan sebab cinta tidak datang dari bibir dan lidah atau pikiran melainkan dari hati.
Ketika kamu mencintai jangan meng-harapkan apapun sebagai imbalan karena jika kamu demikian kamu bukan mencintai melainkan investasi, jika kamu mencintai kamu harus siap untuk menerima penderitaan karena jika kamu mengharap kebahagiaan kamu bukan mencintai melainkan meman-faatkan.
Rindu
Saat malam mulai merambat dunia
Saat itulah aku merindukan
Sang rembulan pasti bias menerangi
Gelapnya malam
Saat itulah saat yang paling indah untuk Merangkai kata - kata
Betapapun hati ini rindu untuk bertemu
Memandang wajahmu yang selalu
Bermain dipelupuk mataku
Tak henti namamu selalu
Ku sebut dalam setiap hela nafasmu
Hanya satu kata yang bias ku ucapkan
Dari satu kata yang bias ku ucapkan
Dari hati yang paling terdalam
“Aku menyayangimu dan akan selalu mencintaimu”
Lebih baik kehilangan harga diri dan egomu bersama seseorang yang kamu cintai dari pada kehilangan seseorang yang kamu cintai karena egomu yang tak berguna itu.
Bagaimana aku akan berkata selamat tinggal kepada seseorang yang tidak pernah aku miliki.
Kenapa tetes air mata jatuh demi seseorang yang tidak pernah menjadi kepunyaanku.
Kenapa aku merindukan seseorang yang tidak pernah bersamaku dan kubertanya kenapa aku mencintai seseorang yang cintanya tidak pernah untukku.
Kiasan Hati
Terbang menuju bumi
Meratap angkasa penuh makna
Jatuh menuju angkasa
Tertawa dibayang lautan membiru
Jauh beratap singgasana
Dekat bermahkotan rembulan
Terasa asma menggelayut sayup - sayup
Terasa kata menanti kerapuhan asa
Bila tercanggung diantara hidup
Bila terpikir diantara hati
Suasana berharap kias
Kenyataan berjatuh angan
Sangat sulit bagi dua orang yang mencintai satu sama lain ketika mereka tinggal dalam dua dunia yang berbeda tapi ketika kedua dunia ini melebur dan menjadi satu, itulah yang disebut keajaiban.
Jangan mencintai seseorang seperti bunga karena bunga mati kala musim berganti, cintailah mereka seperti sungai sebab sungai mengalir selamanya.
Cinta mungkin akan meninggalkan hatimu bagaikan kepingan-kepingan kaca tapi tancapkan dalam pikiranmu bahwa ada seseorang yang akan bersedia untuk menambal lukamu dengan mengumpulkan kembali pecahan-pecahan kaca itu sehingga kamu akan menjadi utuh kembali.
Titah Cinta
Resah di hati kian mendera
Gelisah merengkuh jiwa
Panah cinta menghujam raga
Asmara meracuni
Mengikis dinding logika
Yang terasakan telah terasakan
Kerinduan selimuti mimpi
Seakan terhanyut oleh alunannya
Ketika sang maharaja atas cinta telah bertitah
Diri ini terasa terpenjara dalam kata yang tak pernah terasakan sebelumnya
Dari dada sang malam dia hadir
Memabukan bagi pengagumnya
Itulah cinta
Satu kata yang takkan pernah terungkapkan oleh apapun
Sebuah rasa tanpa umpama
Cinta adalah cinta
23 kategori cinta sejati :
1. cinta yang punya komitmen
2. cinta yang tidak bersyarat
3. cinta yang tidak memilih
4. cinta yang selalu tulus dan iklas
5. cinta yang selalu jujur dan apa adanya
6. cinta yang tidak menuntut sesuatu
7. cinta yang tidak pernah letih untuk menunggu
8. cinta yang tegas
9. cinta yang mengalahkan amarah dan benci
10. cinta yang mengalahkan emosi
11. cinta yang mengalahkan nafsu
12. cinta tanpa dendam
13. cinta yang menerima kekalahan
14. cinta yang pemaaf
15. cinta yang tidak memandang materi semata
16. cinta yang tidak berlebihan cemburu
17. cinta yang tidak pernah mati
18. cinta yang penuh dengan kebahagiaan
19. cinta yang tidak memaksakan kehendak
20. cinta yang tidak membedakan satu dengan yang lain
21. cinta yang penuh pengorbanan
22. cinta yang selalu setia
23. cinta yang suci
Cinta
Cinta sepatah kata
berjuta makna
sebuah rasa indah tak terkira
Cinta untuk memberi
bukan memiliki
sebuah pengorbanan
bukan ke egoisan
Apa arti cinta bila menyiksa
apa arti cinta bila membawa duka
Tak apa ku terluka
bila kau bahagia
tak apa ku sendiri
bila kau tak lagi sepi
Jangan pernah sedih
jangan pernah terluka
karna ku hanya ingin kau selalu bahagia
Adakah rasamu sama seperti rasaku
adakah rindumu sama seperti rinduku
Adakah cintamu untuk aku
adakah ruang kosong di hatimu untuk aku
Aku cinta kamu
dengan setulus jiwaku
Cinta bukanlah kata murah dan lumrah dituturkan dari mulut kemulut tetapi cinta adalah anugerah tuhan yang indah dan suci jika manusia dapat menilai kesuciannya.
Bercinta memang mudah, untuk dicintai juga memang mudah. Tapi untuk dicintai oleh orang yang kita cintai itulah yang sukar diperoleh.
Jika saja kehadiran cinta sekedar untuk mengecewakan lebih baik cinta itu tak pernah hadir.
Kelamku
Malam yang sunyi tanpa bintang - bintang yang biasa bersinar terang
Seperti hati ku yang kini sedang kelam
di rundung mendung yang sangat tebal
Wahai angin laut disana
pahami jeritan hati ku yang sunyi
tolonglah aku dari derita yang tak kunjung selesai
tariklah aku dari kelamku
Adakah seorang kekasih yang sunguh mencintaiku
bukan kekasih yang tinggalkan ku disaat kegundahan
Adakah cinta yang abadi untuk ku
bukan cinta yang selalu menghilang dalam suramnya hati
Aku hanya ingin ketulusan
aku hanya mendamba kebahagiaan dari cinta
aku hanya berharap kesetiaan yang abadi
datang pada ku hari ini, esok, dan seterusnya
Cinta datang dan pergi dengan tiba-tiba, cinta tanpa mengenal ruang dan waktu, kita ada karena cinta, cinta dapat merubah segala-galanya, cinta datang dari perasaan suka dan kasih sayang, cinta di jalani dengan perasaan sayang dan saling pengertian, cinta pergi di dasari oleh rasa curiga dan saling di salahkan.
Cinta hilang, sirna bagaikan di telan angin, apakah cinta tidak akan membuat kita bahagia.
Ketahuilah cinta memang indah bisa membuat segalanya berubah, lupa, angkuh, sombong, egois, khianati yang bisa membuat kita patah hati.
Anugrah Cinta
Cinta adalah perasaan yang di penuhi dengan banyak misteri
Dia datang tanpa di sadari
Mencintai adalah hal yang paling sulit untuk di lakukan
Tapi dicintai adalah hal yang harus di jaga
Cinta membutuhkan kejujuran, keikhlasan, rasa sayang dan kepercayaan
Anugrah cinta mungkin sangat berat untuk
di terima
Karna dalam perjalanan cinta terdapat berbagai macam halangan yang dapat membuat ukiran luka yang sulit disembuhkan dan di lupakan
Tapi tanpa cinta hidup akan terasa hampa
Cobalah jalani hidup dengan memiliki sebuah cinta yang dapat menerima apa adanya
Putus cinta memang hal yang tidak diinginkan sangat menyakitkan jika kita dipermainkan oleh perasaan, hati diiris bagaikan tersayat sembilu.
Di khianati seolah-olah tidak punya perasaan salah, di campakan begitu saja, di duakan, dijadikan seperti barang pilihan yang seenaknya di permainkan dari perkataan-perkataan manis, ungkapan perasaan suka, sayang dan cinta tanpa mengenal ruang dan waktu.
Bianglala
Hembusan angin lirih menyapa
Ku coba merasakan semilir kehadiran dirimu kasih
Sedingin udara di hujan terakhir
Membuat diri ini merindukan sosokmu
Wahai bianglala ku
Ku selalu akan berjanji untuk terus menyayangimu dan selalu ku kirim sejuta puisi untukmu
Hanya untukmu
Mengungkapkan cinta adalah orang yang telah berusaha dan mengenal apakah arti cinta sesungguhnya, memang cinta tidak mengenal ruang, waktu dan usia, kapan saja bisa datang dan saat itu bisa pergi, Orang yang telah mengerti bagaimana perasaan mencintai dan di cintai mengerti apa makna cinta, mengerti bagai mana di sakiti dan dikhianati tidak semuanya cinta itu kejam.
Cinta adalah satu anugerah yang terindah yang dianugerahkan oleh ilahi untuk kita jaga. Terkadang kita tidak mengerti dengan cinta, cinta itu sulit untuk dilihat juga di artikan tapi mudah untuk kita rasakan seperti kita merasakan udara yang sejuk di pagi hari dalam pegunungan yang indah.
Makna Cinta
Apa yang kau rindu dengan hatimu
Menanti rindu kan berakhir pilu
Apa yang kau harap dari cinta
Mengharap cinta hanya menghadirkan luka
Mencintai bukan untuk dicintai
Mencintailah tanpa harapan
mencintailah dengan ketulusan
Jangan mencintai dengan harapan
Karena hanya asa yang akan kau raih
Belajarlah mencintai dengan hati
Bukan dengan ego atau dengan nafsu
Karena cinta dengan hati adalah yang abadi
Cinta kadang membuat kita susuh tapi tak jarang membuat kita bahagia hingga kita kerap kali lupa akan keindahannya yang mana dengan itu kita bisa jatuh olehnya.
Apakah cinta itu hanya terbatas pada hubungan dua orang atau dua sejoli atas nama pacaran.
Saya kira itu adalah arti yang sangat sempit, sebab cinta itu luas maknanya dan cinta itu bisa di gunakan untuk meng-ungkapkan rasa sayang, rasa suka kepada siapa saja, tidak sebatas kepada manusia tapi juga kepada hewan dan yang lebih penting lagi adalah cinta kepada yang menciptakan kita.
Maaf
Saat cinta menggugah rasa
Asmara membara dalam jiwa
Membakar hati yang sunyi
Kau hadir berikan warna
Dalam kelam jiwa yang putus asa
Bagaikan penyejuk di keringnya hati
Ku kejar coba tuk raih hatimu
Ingin ku miliki sepenuhnya
Tapi satu salah ku
Rasaku melewati anganku
Tak sengaja kuteteskan noda
Yang menghancurkan semua
Membuat mu tenggelam dalam duka
Yang seharusnya tak ada
Maafkan keegoisanku
Maafkan semua salahku
Maafkan hanya itu kata yang tersisa
Ku harap dengan ini
Kita mampu belajar
Tuk perbaiki diri dan
Menjadi lebih baik
Cinta yang abadi dan suci adalah cinta kita kepada tuhan yang maha esa sebab cinta itu tidak akan pernah luntur atau pun pecah oleh badai yang kencang atau oleh boom yang kekuatanya dasyat sekali pun, cinta kepada sang khalik akan tetap kokoh hingga ajal menimpa pada kita.
Apa sebenarnya pacaran kalau tidak atas nama cinta, kita boleh saja mengatakan pacaran itu atas nama cinta namun kita juga harus tahu ada kalanya orang pacaran hanya sebatas mengisi kekosongan jiwa bukan atas dasar cinta.
Kegalauan Hati
Mengapa ku terbakar
Saat kau tersenyum untuk yang lain
Mengapa ku terhenyak
Saat kau duduk di dekatku
Mengapa ku marah
Saat kau coba raih tanganku
Mengapa ku menghindar
Saat dirimu mendekat
Apa yang salah
Apa yang berbeda
Aku tak mengerti
Mengapa ini terjadi
Aku tak tahu
Kegalauan apa yang ada di hatiku
Cinta kah atau justru benci
Jika cinta mengapa ku harus menghindarimu
Jika benci mengapa ku merindumu
Hati juga tak tahu
Apa sebenarnya yang ia mau
Jika pemiliknyapun tak mengerti
Keterangan apa yang bisa dicari
Bila telapak tangan berkeringat, hati dag dig dug, suara bagai tersangkut di tenggorokan, itu bukan cinta, tetapi suka.
Bila tangan tidak dapat berhenti memegang dan menyentuhnya, itu bukan cinta tetapi birahi.
Bila menginginkannya karena tahu dia akan selalu berada di sampingmu, itu bukan cinta tetapi kesepian.
Bila menerima pernyataan cintanya karena tidak mau menyakiti hatinya, itu bukan cinta tetapi kasihan.
Bila bersedia memberikan semua yang kamu sukai demi dia, itu bukan cinta tetapi kemurahan hati.
Bila kamu bangga dan selalu ingin memamerkannya kepada semua orang, itu bukan cinta tetapi kemujuran.
Bila kamu katakan padanya bahwa dia adalah satu-satunya hal yang kamu pikirkan, itu bukan cinta tetapi gombal.
Hanya Engkau
Ku tercipta hanya untukmu
Seluruh jiwa ini milikmu
Tak ada yang bisa mengambilnya
Selain dirimu
Ku terlahir hanya untukmu
Raga ini tak kumiliki namun semua milikmu
Hanya kau yang ku mau
Tak ada yang lain yang kuingini
Hanya kau yang bisa buat ku begini
Hanya kau yang mampu miliki diri ini
Untukmu kupersembahkan
Seluruh jiwa, rasa, dan pengorbanan
Cinta adalah keabadian dan ke-nangan adalah hal terindah yang pernah dimiliki. Siapa pun pandai menghayati cinta tapi tidak seorang pun pandai menilai cinta karena cinta bukanlah suatu objek yang bisa dilihat oleh kasat mata, sebaliknya cinta hanya dapat dirasakan melalui hati dan perasaan.
Cinta mampu melunakkan besi, menghancurkan batu, membangkitkan yang mati dan meniupkan kehidupan padanya serta membuat budak menjadi pemimpin, Inilah dahsyatnya cinta.
Kamu tidak akan pernah tahu bila kamu akan jatuh cinta. Namun apabila sampai saatnya itu raihlah dengan kedua tanganmu dan jangan biarkan dia pergi dengan sejuta rasa tanda tanya dihatinya.
Ku Pergi
Kala hati mencintaimu
Mengapa ku tak bisa memilikimu
Kala hati membencimu
Mengapa ku tak bisa melupakanmu
Hati semakin resah
Mengharap sebuah jawaban
Haruskah ku pergi darimu
Melupakan sepenggal kisah cintaku
Haruskah ku jauh darimu
Meninggalkan semua rasa yang kau beri
Mana yang harus ku pilih
Mana yang baik buat diri ini
Akankah ku pergi darimu untuk selamanya wahai kasihku
Arti mencintai :
1. Ketika kamu menerima kesalahan dia, karena itu adalah bagian dari kepribadiannya itulah yang
namanya cinta.
2. Ketika kamu rela memberikan hatimu, kehidupanmu, bahkan kematianmu itulah yang namanya cinta.
3. Ketika hatimu tercabik bila dia merasa sedih, dan berbunga bila dia merasa bahagia itulah yang
namanya cinta.
4. Ketika kamu menangis untuk ke-pedihannya biarpun dia cukup tegar untuk menghadapinya itulah yang
namanya cinta.
5. Ketika kamu tertarik kepada orang lain tetapi kamu masih setia ber-samanya itulah yang namanya cinta.
Sahabat
Merpati terbang tinggi
Dalam kegelapan ia berhenti
Aku sendiri menepis ribuan sepi
Sembari mengharap kembali
Dalam penantian yang tiada henti
Dia telah pergi tinggalkan aku sendiri
Dalam kenangan masa lalu yang sepi
Dalam lamunan muara sungai kuberlari
Kala purnama bersinar ku harap dia disini
Kini kau tak seperti dulu lagi
Kau tak pernah tau dan mengerti
Kini kita berbeda
Antara jiwa dan raga
Tak lagi satu jua
Tak lagi bersama
Berkata - kata nan nostalgia
Kau dan prinsipmu yang satu
Dan aku dengan nuraniku
Walau begitu kaulah sahabatku
Cinta adalah membiarkan orang yang kita cintai menjadi dirinya sendiri dan tidak merubahnya menjadi gambaran yang kita inginkan jika tidak kita hanya mencintai pantulan diri sendiri yang kita temukan di dalam dirinya.
Cinta apakah arti cinta yang sebenarnya bukannya cinta itu sebuah perasaan antara dua insan yang berbeda yang datangnya dari hati dan mengapa banyak orang dengan mudahnya bilang cinta dan cinta padahal cinta itu sebuah perasaan atau anugerah ilahi kepada makhluknya yang sudah diciptakan dengan berpasangan.
Hikmah Kesetiaan
Keremangan malam yang indah
Bertabur bintang nan merona
Landai angin mengelus wajah
Perlahan mengusik jiwa
Memaksa tuk selalu ingat
Setitik senyum di wajahnya
Perlahan ku coba mencegah
Sebelum semuanya menjadi nyata
Namun apalah daya
Aku tak kuasa mengekang rasa
Aku hanya bisa berharap
Ini bukanlah gula pemanis rasa
Melainkan tetes embun
Pemberi kesegaran bagi setiap pandang mata
Aku hanya bisa sedikit usaha dan do’a
Agar kesetiaan kita selalu ada
Karena ku yakin
Hari esok masih banyak jalan berliku, berkelok dan berbatu
Tapi ku yakin dibalik itu
Tersimpan hikmah yang melimpah
Karena ini semata - mata adalah ujian sang Esa
Cinta tidak hanya dapat diungkapkan dengan kata-kata melaikan dengan perhatian, pengorbanan, saling mengerti, menerima apa adanya, tidak bersyarat, ada rasa sayang, kangen, cemburu, dan curiga yang tidak berlebihan.
Tapi walau cinta adalah sebuah pengorbanan jangan sampai kita korbankan harga diri kita demi cinta sebelum kita menjadi pasangan hidup yang syah.
Ku Tunggu
Apakah masih tersisa
Secuil hati yang telah pergi
Menyisakan sebuah duka
Yang sulit untuk diobati
Meski tubuh ini terbakar oleh terik matahari
Meski tubuh ini tersiram oleh air hujan
Meski tubuh ini tersapu oleh angin yang bertiup
Akan tetap ku tunggu
Secuil hatiku yang telah hilang
Kebawa arus kesebuah arah
Dimana cinta dan kebencianku telah berlabu
Dan semoga hati yang kian menghilang
Membawa sejuta rasa
Mengisi lembaran hati yang tergores oleh duka
Definisi cinta adalah penyatuan jiwa, sifat, kharakter, tujuan, keinginan, bahkan dari budaya yang berbeda menjadi kesatuan, sehingga terjadilah symbiose mutualistis atau saling membutuhkan. disini akan terjadi seolah olah dirimu adalah juga dirinya.
Dalam prosesnya terjadi commitment bersama dengan tujuan supaya masing-masing bisa konsisten menjaganya dan pada awal-Nya akan mati-matian dijaga karena masing-masing merasa takut kehilangan. terjadinya awal pertemuan dua insan inilah yang sering dikatakan bahwa cinta itu datang dan mulainya sangat “ajaib”.
Tapi sebaliknya kalau salah satu saja sudah tidak konsisten maka cintanya hanya sebatas setengah tiang dan lama-lama cinta jadi terasa “tidak ajaib” lagi.
Sebelum Semua Itu Terjadi
Sebelum dunia ini gelap
Sebelum matahari berhenti berputar
Sebelum cinta merasa mati
Sebelum mata berhenti berkedip
Sebelum syaraf nafas berhent
Sebelum hati tertutup mat
Sebelum semua ini terjadi
Izinkan diriku berlari
Mengembangkan sayap rapuh
Membelah tirai kesombongan
Tuk hadirkan nuansa baru
Mengisi kekosongan waktu
Tuk jadikan semua yang semu
Menjadi realita yang indah nan seru
Ada berbagai macam kriteria cinta seperti cinta tuhan, cinta ortu, cinta keluarga, cinta pasangan dan banyak lagi yang pada prinsip uraiannya sama dan yang paling banyak menjadi masalah adalah cinta pasangan. Kalau kita sudah tau difinisinya sebenarnya kita bisa menyiasati sebelum terjadi melemahnya konsistensi penjagaan commitment.
Cinta bagai embun yang mau berkorban demi daun dan rumput, memberi kesejukan di pagi hari dan rela terbakar sinar matahari pagi hingga akhirnya menguap, yang mau berbagi baik duka maupun bahagia.
Biarkan
Biarkan mataku memandang
Biarkan ragaku menegang
Biarkan jiwaku terbang
Membumbung tinggi dan melayang
Biarkan rasa itu datang
Mewarnai indahnya kehidupan
Karena hanya dia yang sanggup melaksanakan
Jadikan dunia tersenyum mengembang
Biarkan cinta itu datang
Membasahi hati yang kekeringan
Merubah segalanya lebih terang
Merobek sepi yang selama ini mencekam
Biarkan cinta itu mengembang berkembang
Tanpa sentuhan tangan garang
Yang dapat jadikan bungaku layu sebelum berkembang
Cinta bukan hanya sex, bukan pula kenikmatan sesaat, cinta itu indah tiap perjalananya memberikan pelajaran yang selalu bisa kita ambil hikmahnya.
Jadikanlah cinta sesuatu yang begitu mempersona, dan selalu dasari cinta dengan iman dan takwa agar setiap perjalannya selalu di lindungi dan tidak akan ternoda.
Cinta bisa membuat kita jadi puitis tapi cinta tidak akan membuat orang menjadi gila, kalau ada yang bilang “gila karena cinta” itu hanya suatu ungkapan yang dilebih-lebihkan.
Cinta itu bisa membuat orang buta akan segalanya hanya demi rasa sayang terhadap sang kekasih.
Cinta memang buta tapi cinta tidak akan membuat orang jadi gila. Bahagialah orang yang mudah jatuh cinta.
Cerita Cinta
Ku sendiri tak tau
Apa itu cerita cinta
Yang menjadikan dunia berwarna
Dan kadang guga berduka
Apakah sama dengan itu
Atau malah sebuah lelucon
Yang dipenuhi dengan tawa
Atau juga sebuah drama kehidupan
Yang disesali dengan tangis
Bahkan bisa melebur laranya
Aku sendiri tak pernah merasakannya
Apa itu cerita cinta
Yang begitu banyak versi berkata
Kisah cinta
Dahulukala, langit dan laut saling jatuh cinta. mereka saling menyukai di antara satu sama lain. oleh sebab sangat sukanya laut terhadap langit, warna laut sama dengan warna langit. oleh sebab sangat sukanya langit terhadap laut, warna langit sama denga warna laut.
Setiap senja datang, si laut dengan lembut sekali membisikkan kata-kata “aku cinta padamu” ke telinga langit.
Setiap kali langit mendengar bisikan penuh cinta laut terhadapnya, langit tidak menjawab apa-apa, hanya tersipu-sipu malu dengan wajah kemerah-merahan.
Suatu hari, datanglah awan. melihat kecantikan si langit, awan terus jatuh hati terhadap langit, bak cinta pandangan pertama.
Rindu Ku
Malam telah menjemputku
Menghadirkan bisikan rindu
Menelan rasa sepi
Yang mengusik kenangan hati
Tikaman sepi menghantam keras
Wujudkan sekotak gundah
Yang mencoba meraup senyum
Yang telah terkubur bersama rindu
Oleh gundukan sifat keserakahan
Yang telah tertancap dalam ladang keangkuhan
Haruskah ku pendam dalam
Rasa rindu yang telah menghujam
Bagaikan belati yang terasa tajam
Menusuk menoreh tak beraturan
Sebelum waktu melangkahiku
Rinduku kan ku kirimkan
Pada seorang yang telah menungguku sejak dulu
Tetapi tentu saja langit hanya setia mencintai laut. setiap hari, langit hanya mau melihat laut saja. Awan merasa sedih tetapi ia tidak berputus asa mencari cara dan akhirnya mendapat satu akal. Awan men-gembangkan dirinya seluas dan sebesar mungkin serta menyusup ke tengah-tengah di antara langit dan laut.
Ia berusaha menghalangi pandangan langit dan laut terhadap satu sama lain. laut merasa marah karena tidak dapat melihat langit. laut mengeluarkan gelombangnya untuk mengusir awan yang mengganggu pandangannya. Tetapi tentu saja usahanya tidak berhasil. lalu datanglah angin yang sejak dulu mengetahui hubungan cinta langit dan laut.
Sembilu Di Malam Kelabu
Taman nan indah terasa muram tanpa hadirmu
Haruskah ku menjemputmu di alam bidadari
Menembus batas cahaya dan mimpi
Impian yang hanya sekedar mimpi
Waktu - waktuku terkikis habis oleh indahmu
Aku dan seribu lamunanku takkan pernah berhenti tuk jadi penggilamu
Meski semuanya hanya sekedar fatamorgana
Aku tetap tak sanggup mengenyahkanmu
Aku terdiam seperti langit
Rintihan hatiku bagai sembilu di malam kelabu
Gemerotak tulangku tak kuat menahan beban ini
Akankah ajalku takkan lama lagi
Segala yang berupa materi hanya akan luruh
Upaya dan daya akan sia belaka
Fitrah kita adalah fana yang akan segera sirna
Irama kematian pilu menyayat kalbu kian meronta
Denganmu hanya berkeluh kesah
Angin merasakan perlu membantu langit dan laut menyingkirkan awan yang mengganggu hubungan mereka yang sekian lama terjalin. dengan tiupan keras dan kuat, angin meniup awan. lantas terpecah-pecahlah awan menjadi berserakan ke banyak bagian sehingga ia tidak berusaha lagi melihat langit dengan jelas dan tidak mampu lagi untuk mengungkapkan pe-rasaannya terhadap langit.
Karena rasa tersiksa menanggung perasaan cinta yang menggunung tinggi terhadap langit, awan menangis sedih. Hingga sekarang, kasih antara langit dan laut tidak dapat dipisahkan.
Kita juga dapat melihat di mana mereka menjalin kasih. setiap kali me-mandang ke ujung laut di mana ada garisan horizon yang menemukan langit dan laut di situlah mereka sedang berpacaran.
Jeritan Jiwa
Cahayaku
Jika sekeping hati dilanda kasih
Rindu - rindu memagut dan membeku
Jika alam telah berkumandang
Mulai ku panjat tebing - tebing malam
Berjubah hitam
Dalam duniaku
Sepi melumuri setiap sudut ruang kalbu
Suara alam bagaikan belati menikam jiwa
Malam seakan terasa sangat panjang
Seakan pagi tak kan pernah kunjung datang
Sementara nan jauh disana
Ku dengar alunan kasihmu yang lembut
Bisikan setiamu nan halus
Mengelus sekeping hati yang setia janji
Ciri-ciri cinta suci
1. Pasanganmu nerima apa adanya
2. Tidak sayang pulsa jika dia sms kamu beda operator
3. Selalu balas sms kamu sesibuk apapun dia
4. Takut kehilangan kamu
5. Mencintai dari hati bukan dari fisik
6. Selalu ingin membahagiakan kamu
7. Rela berkorban asal kamu merasa bahagia
8. Tidak selalu bikin bete
9. Tidak selingkuh
Indahnya Namamu
Indahnya bulan purnama dimalam hari
Sehingga nyamuk pun tampak berseri
Ku termenung seorang diri
Memikirkan seorang kekasih
Sungguh indah menyebut namamu
Sungguh senang mendengar namamu
Mungkinkah aku hidup tanpa dirimu
Ketika dewi malam menabuhkan tirainya
Dan sang rembulan tersenyum manja
Menampakkan kelentikan bulu matanya
Ku terpana, Ku terpesona
Betapa cantiknya wajahmu
Hatiku terasa bergetar ketika mengingat wajahmu
Bibirku tercekat ketika mengingat namamu
Tak terasa butir - butir kristal meleleh
Betapa terpesonanya aku kepadamu
Masih kau terimakah aku dihatimu
Untaian kata - kata cinta
Selalu ku dendangkan
Hatiku selalu membisikkan namamu
Bibirku tersenyum ketika melihatmu
Namamulah yang terindah buatku
Jika ingin cinta maka cobalah untuk mencintai. kadangkala cinta tidak hanya harus berupa kata-kata belaka, juga dapat berbentuk sikap berupa senyuman, berupa tatapan, berupa tindakan (cari perhatian), berawal teguran (menyapa), berawal sentuhan (apa saja, positif).
Kadangkala kita akan memiliki pandangan bahwa cinta itu tidak menyenangkan dikarenakan kita tidak dapat memaksa orang lain untuk mencintai diri kita, kita tidak dapat memaksa diri kita untuk mencintai atas orang yang tidak kita cinta, seakan tidak pernah lelah ingin dicintai oleh orang yang kita cinta, kita merasa terkekang oleh orang yang tidak kita cinta, ingin terus mengungkapkan cinta seakan cintalah segalanya.
Sang Surya
Kala malam berganti pagi
Gelap pun tak tampak sama sekali
Sang surya kian menampakkan diri
Lewat putaran roda rotasi
Menyinari seluruh alam bumi
Kala waktu menjelang sore
Kan tampak gugup menyinari
Seluruh pelosok negeri
Sinar wajahmu begitu musam
Tak berseri lagi
Kumenunggu kehangatan sinarmu
Jiwaku haus akan nafasmu
Wahai sang surya
Curahkan sinarmu dengan ketulusan hatimu
Cinta mungkin akan meninggalkan hatimu bagaikan kepingan-kepingan kaca tapi tancapkan dalam pikiranmu bahwa ada seseorang yang akan bersedia untuk menambal lukamu dengan mengumpulkan kembali pecahan-pecahan kaca itu, Sehingga kamu akan menjadi utuh kembali, jika kita mencintai seseorang kita akan senantiasa mendo’akannya walaupun dia tidak berada disisi kita.
Tuhan memberikan kita dua kaki untuk berjalan, dua tangan untuk memegang, dua telinga untuk mendengar dan dua mata untuk melihat. Tetapi mengapa tuhan hanya menganugerahkan sekeping hati pada kita. Karena tuhan telah memberikan sekeping lagi hati pada seseorang untuk kita mencarinya.
Bintang
Bintang bersinar dimalam hari
Sinarnya menghiasi langit mega
Kilau sang bintang menghadirkan kesunyian
Seraya melihatkan kehampaan dirinya
Redupan sang bintang merasuk nadiku
Seraya menyelimuti kalbuku
Bias sang bintang melekat ragaku
Seraya menghangatkan jiwaku
Sang bintang menghadirkan sejuta makna
Sang bintang menghadirkan sejuta rasa
Sang bintang menghadirkan nuansa keindahan
Jangan sesekali mengucapkan selamat tinggal jika kamu masih mau mencoba, jangan sesekali menyerah jika kamu masih merasa sanggup, jangan sesekali mengatakan kamu tidak mencintainya lagi, jika kamu masih tidak dapat melupakannya.
Cinta datang kepada orang yang masih mempunyai harapan walaupun mereka telah dikecewakan. Kepada mereka yang masih percaya walaupun mereka telah dikhianati.
Kepada mereka yang masih ingin mencintai walaupun mereka telah disakiti sebelumnya dan kepada mereka yang mempunyai keberanian dan keyakinan untuk membangunkan kembali kepercayaan.
Mengapa
Dalam hidup ini
Mengapa aku bertemu dengan dirimu
Bila raga ini tidak bisa dekat denganmu
Dalam hidup ini
Mengapa aku menyukai dirimu
Bila jiwa ini tidak bisa memilikimu
Dalam hidup ini
Mengapa aku merasa sayang kepada dirimu
Bila hati ini tidak bisa mengerti akan dirimu
Dalam kalbuku hanya bisa bertanya - tanya
Apa, Mengapa, dan bagaimana ini semua terjadi
Coba katakanlah wahai sang pemberi kehidupan
Apa yang sedang kau tunjukkan kepada diriku ini
Jangan simpan kata-kata cinta pada orang yang tersayang sehingga dia meninggal dunia lantaran akhirnya kamu terpaksa catatkan kata-kata cinta itu pada pusaranya. Sebaliknya ucapkan kata-kata cinta yang tersimpan dibenakmu itu sekarang selagi ada hayatnya.
Mungkin tuhan menginginkan kita bertemu dan bercinta dengan orang yang salah sebelum bertemu dengan orang yang tepat, kita harus mengerti bagaimana berteri makasih atas karunia tersebut.
Cinta dapat mengubah pahit menjadi manis, debu beralih emas, keruh menjadi bening, sakit menjadi sembuh, penjara menjadi telaga, derita menjadi nikmat dan kemarahan menjadi rahmat.
Senyuman
Kala aku bertemu denganmu
Tatapan parasmu menghanyutkanku
Sinar matamu menyilaukan kalbuku
Senyumanmu merasuk jiwaku
Senyumanmu menyelimuti hatiku
Senyumanmu membakar ragaku
Perasaan apa yang ada dalam nuraniku
Seraya kegelisahan menyelimuti asaku
Setiap kali kamu tersenyum padaku
Hati ini hanyut dalam buaianmu
Yang tersirat dipejaman mataku hanya parasmu
Hati yang kian menyebut namamu
Menimbulkan bayang semu
Akal fikiran yang terus teralpakan dirimu
Jadikan semangat hidupku
Sungguh menyakitkan mencintai seseorang yang tidak mencintaimu, tetapi lebih menyakitkan adalah mencintai seseorang dan kamu tidak pernah memiliki keberanian untuk menyatakan cintamu kepadanya.
Seandainya kamu ingin mencintai atau memiliki hati seorang gadis, ibaratkanlah seperti menyunting sekuntum mawar merah.
Kadangkala kamu mencium harum mawar tersebut tetapi kadangkala kamu terasa duri mawar itu menusuk jari.
Terluka
Dalam hidup ini
Jika aku mengerti keinginanmu
Mungkin aku takkan melukai perasaanmu
Dalam hidup ini
Jika aku mau mengalah kepadamu
Mungkin aku dapat kuasai amarahku
Dalam hidup ini
Jika aku tak memulai kesalahan yang
membuatmu kelam
Mungkin aku dapat melerai pertengkaran itu
Hingga akhirnya kini
Kaupun terluka olehku
Karena ku tak bisa mengerti dirimu
Karena ku tak bisa memahami akan dirimu
Kau yang tercinta
Kubuat kau terluka
Masihkah ada maaf untuk aku
Hati-hati dengan cinta karena cinta juga dapat membuat orang sehat menjadi sakit, orang gemuk menjadi kurus, orang normal menjadi gila, orang kaya menjadi miskin, raja menjadi budak, jika cintanya itu disambut oleh para pecinta palsu.
Kemungkinan apa yang kamu sayangi atau cintai tersimpan keburukan didalamnya dan kemungkinan apa yang kamu benci tersimpan kebaikan didalamnya.
Hilang
Kau yang ku cinta
Maafkanlah aku
Bila aku menghilang dari hadapmu
Kau yang ku sayang
Maafkanlah aku
Bila aku menjauh dari bayangmu
Aku mencoba untuk mengerti akan dirimu
Aku mencoba untuk mengalah dari rasaku
Karna ku yakin ini baik untukmu, untuk aku
Dalam hidup ini hanya kamu yang berharga
Untuk itu biarlah aku menghilang dari hadapmu
Karena ku tak ingin kau terluka olehku
Cinta kepada harta artinya bakhil, cinta kepada perempuan artinya alam, cinta kepada diri artinya bijaksana, cinta kepada mati artinya hidup dan cinta kepada tuhan artinya takwa.
Lemparkan seorang yang bahagia dalam bercinta kedalam laut pasti ia akan membawa seekor ikan. Lemparkan pula seorang yang gagal dalam bercinta ke dalam gudang roti pasti ia akan mati kelaparan.
Seandainya kamu dapat berbicara dalam semua bahasa manusia dan alam, tetapi tidak mempunyai perasaan cinta dan kasih, dirimu tidak ubah seperti gong yang bergaung atau sekedar canang yang gemericing.
Kumasih Cinta
Saat aku jauh dari hidupmu
Hati ini terasa hampa akan buaianmu
Saat aku melupakan parasmu
Jiwa ini terasa sunyi tanpa kehadiranmu
Hati yang kian resah
Rindu akan senyuman seorang
Jiwa menyebut hanya satu nama seorang
Raga tak sempurna karena hilangnya seorang
Kumasih mencintaimu walau aku tepis bayangmu
Kumasih menyayangimu walau aku buramkan parasmu
Cinta adalah kata yang memiliki banyak makna, tergantung bagaimana kita menempatkannya dalam kehidupan.
Cinta adalah dorongan yang lebih kuat dari pada apapun. cinta tidak kasat mata tidak dapat dilihat atau diukur tetapi cukup kuat untuk mengubah anda dalam sekejap.
Cinta itu indah apabila mempunyai rasa saling percaya, pengertian, kasih sayang, penghormatan, serta kesetiaan dapat menghiasi cinta sejati.
Ingatlah Aku
Teringat akan masa lalu yang kita lewati
Terasa indah saat kita lalui bersama
Kini hilanglah sudah masa-masa itu
Dimana aku kejar cintamu
Akan ku raih genggaman tanganmu
Karena kesadaranku, kini aku lepas tanganmu
Aku jauhi dirimu untuk bisa melupakanmu
Aku pun tak tahu apakah hati ini bisa merelakanmu
Hingga aku tak sengaja melukai perasaanmu
Ingatlah aku walau hanya sebatas sahabat
Karena aku hanya ingin membuatmu tersenyum
Ingatlah aku walau hanya sebatas pengganggu hidupmu
Karena aku hanya ingin membuatmu bahagia
Ingatlah aku walau aku pernah melukai perasaanmu
Cinta adalah sebuah persahabatan dimana dengan bersahabat kita dapat mengetahui siapa dia sebenarnya, apa kesukaannya dan apa yang tidak disukainya.
Dengan bersahabat kita juga dapat mengetahui bagaimana dia dapat menyikapi suatu permasalahan yang mengenai tentang suatu perasaan yang dinamakan cinta.
Dengan bersahabat kita juga dapat memahami karakteristik seseorang sehingga kita dapat menentukan apakah dia cinta sejati yang selama ini kita cari.
Karena itu sahabat dapat juga dikatakan sebagai perasaan cinta terhadap seseorang.
Maafkanlah Aku
Maafkanlah aku, ku salah padamu
Seharusnya aku, tak boleh begitu
Membohongi dirimu.
Sesungguhnya aku, takkan lukai perasaanmu
Ku mohon padamu, mengertilah aku
Ku sayang padamu.
Ku ingin melihat, senyum manismu,
canda tawamu
Karna ku ingin kau bahagia.
Sejujurnya aku, menyesali itu
Yakinlah padaku, semua untukmu hanya untukmu
Karna ku sangat menyayangimu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar